Yuni Shara Digosipkan Putus Karena Penghasilan Chiko Hakim Kurang, Benarkah?
Selebriti

Inilah tanggapan Yuni Shara soal gosip pendapatan menjadi alasan perpisahannya dengan Chiko.

WowKeren - Belum lama ini hubungan asmara Yuni Shara dan Chiko Hakim dikabarkan kandas di tengah jalan. Putusnya hubungan Yuni dan mantan suami Wanda Hamidah itu cukup mengejutkan publik lantaran keduanya tak pernah terdengar diterpa konflik.

Berbagai spekulasi pun beredar terkait alasan putusnya Yuni dan Chiko. Salah satunya muncul gosip bahwa keduanya putus karena perbedaan penghasilan. Penghasilan Yuni yang diduga lebih besar ketimbang Chiko dikabarkan menjadi masalah diantara mereka.

Terkait gosip itu, Yuni pun memberikan tanggapannya. Kakak Krisdayanti ini mengungkapkan bahwa jika membicarakan soal pendapatan maka ia tak bisa berkomentar banyak. Namun yang jelas, bagi Yuni perpisahan ini merupakan momen baginya untuk introspeksi diri.

"Kalau soal pendapatan saya dan Mas Chiko, saya belum kasih komentar apa-apa loh di media," ujar Yuni seperti dilansir JPNN. "Saya sama Mas Chiko kan sudah tua, sama-sama sudah pernah gagal juga. Jadi ya ini saat intropeksi diri lah."


Yuni mengaku pasrah dan menganggap perpisahannya dengan Chiko sudah merupakan kehendak Tuhan. Saat ini ia mengaku ingin fokus membesarkan anak-anaknya.

"Yah, kalau gagal lagi berarti belum jodoh. Saya fokus ke anak-anak saja," ungkapnya. "Saya ingin menyekolahkan anak-anak ke luar negeri dan memberikan mereka bekal cukup. Sebagai orang tua saya ingin mengantarkan mereka hingga berhasil dan mendapatkan pasangan tepat untuk pendamping hidupnya.

Sebelumnya, Chiko sempat mengungkapkan salah satu alasan perpisahannya dengan Yuni. Chiko mengaku faktor kesibukan masing-masing menjadi kendala dalam hubungan mereka.

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Berita Terkait