Buka Puasa Bareng Penggemar, Netter Sebut Haters Mulan Jameela Berkurang
Instagram/mulanjameela1
Selebriti

Mulan Jameela berbuka puasa bareng penggemar sekaligus merayakan anniversary ke-10 'Jameelianz'.

WowKeren - Mulan Jameela memulai kariernya di dunia musik Tanah Air sejak menjadi anggota grup Ratu bentukan Maia Estianty pada tahun 2005 silam. Meski akhirnya bubar, namun Mulan masih melanjutkan kariernya sebagai penyanyi di bawah manajemen sang suami, Ahmad Dhani.

Belum lama ini, Mulan membagikan momen kebersamaannya bersama penggemar yang disebut "Jameelianz" dalam acara buka puasa bersama. Klub penggemarnya tersebut rupanya juga tengah merayakan hari jadi yang ke-10.

"Bukber Jameelianz.." tulis Mulan pada Rabu (6/6). "#Happy10thAnniversaryJameelianz."

Melihat unggahan foto tersebut, netter menyoroti komentar netter yang berubah sejak Mulan berhijab. Menurut netter, haters Mulan tampak berkurang semenjak ibu empat anak tersebut mengubah penampilannya.

"Alhamdulillah.. Tetap istiqomah @mulanjameela1 perlahan derajat di angkat lagi. Kita manusia hanya bisa bertaqwa dan berdoa di ampuni segala dosa. Amin," komentar akun @anita.momzkira.i***. "Stlwh berhijab haternya kabur smuaa, alhamdulilaah," tulis akun @anggiro***.

"Alhamdulillah sudah ga ada haters berkicau.... rasanya jd aman dan damai lihat comment fotonya nya teh @mulanjameela1," sahut akun @alynd***. "Setelah berhijab comenan berubah menjadi baik, semoga istiqomah ya teteh idola qu karana ber awal yg baik akan menuai yg baik..jadi lah wanita yg terhormat jngn di lepas lagi ya teh," balas akun @incess_si***.

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait