Miris, Miss Korea 2018 Dihujat dan Terpaksa Tutup Akun Instagram
SerbaSerbi

Miss Korea 2018 yang baru saja dianugerahi gelar kehormatan tersebut langsung banjir kritikan mengenai wajahnya yang dinilai terlalu biasa untuk menang.

WowKeren - Dianugerahi gelar menjadi wanita tercantik di sebuah negara tentu menjadi hal yang membanggakan. Berhasil mengalahkan puluhan kontestas lain dalam pagelaran Miss Korea, Kim Soo Min justru harus memanen hujatan. Gadis berusia 23 tahun tersebut sampai berakhir terpaksa menutup akun Instagram pribadinya.

Berbagai komentar hujatan ramai ditujukan usai Kim Soo Min resmi menyandang mahkota Miss Korea ke-62 yang digelar di Seoul beberapa waktu yang lalu. Ia maju sebagai perwakilan dari provinsi Gyeonggi. Sebagai hadinya, Kim Soo Min menerima beasiswa dan uang tunai dengan total mencapai USD 90 ribu (sekitar Rp 12 miliar)

Usia dianugerahi gelar tersebut, Kim Soo Min pun menyatakan kebahagiaannya. "Terima kasih atas hadiah yang terhormat. Saya akan terus bekerja keras," ungkap Kim Soo Min pada saat kontes berlangsung seperti dikutip dari Nextshark pada Kamis (12/7).

Sayangnya, rasa senang Kim Soo Min tidak berlangsung lama. Sementara sebagian warganet lain memberikan ucapan selamat di kolom komentar akun media sosial Instagram miliknya, sebagian yang lain justru membanjirinya dengan hujatan.

Banyak komentar yang ditujukan kepada Kim Soo Min tersebut berkaitan dengan wajahnya. Ia dinilai memiliki wajah yang sangat biasa dan tidak terlalu cantik.

"Sejujurnya, adikku lebih cantik darinya," tulis salah satu warganet. "Dia punya beberapa kualitas yang menarik, tapi tidak cukup pantas untuk Miss Korea," sahut warganet yang lain.

Akibat banyaknya komentar tersebut, Kim Soo Min sampai harus mengunci Instagram pribadinya untuk menghindari komentar-komentar pedas tersebut. Setelah beberapa hari, perempuan cantik tersebut kembali membuka Instagram miliknya secara umum, menambahkan tulisan "2018 Miss Korea" dan menghapus banyak sekali komentar jahat yang ditujukan padanya.

Di sisi lain, para warganet yang lain justru melayangkan komentar yang mempertanyakan mengenai adanya acara kontes kecantikan tersebut. Mereka menyayangkan bagaimana kontes semacam itu bisa menimbulkan banyak orang masih menilai seseorang dari kecantikan wajahnya.

Kim Soo Min sendiri merupakan seorang perempuan yang bermimpi untuk menjadi seorang reporter internasional. Oleh karena itu, ia belajar bisnis internasional di Dickinson College di Pennsylvania dan mengambil jurusan manajemen internasional. Hobinya adalah menari, menyanyi, dan menirukan suara.

(wk/silm)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait