Selang 36 Tahun, Akhirnya Paul McCartney Kembali Puncaki Billboard 200
Instagram/paulmccartney
Musik

Lewat 'Egypt Station', Paul berhasil memucaki tangga lagu untuk pertama kalinya sebagai solois.

WowKeren - Paul McCartney baru saja merilis album terbaru pada 7 September lalu. Album bertajuk "Egypt Station" ini tentunya menjadi karya pertama musisi berusia 76 tahun tersebut sejak lima tahun silam.

Rupanya, keputusan mantan personel The Beatles ini untuk merilis album baru mendapat sambutan hangat di kalangan penggemar. Hal ini terbukti kala paul kembali memuncaki chart Billboard 200 setelah 36 tahun lalu.

Selain itu, album yang berisi 16 lagu hasil eksperimen Paul dengan nuansa rock dan sentuhan klasik The Beatles tersebut tentunya membawanya memucaki tangga lagu untuk pertama kalinya sebagai solois.

"Egypt Station" sendiri mulai debut di posisi ketiga. Sedangkan album kejutan Eminem, yakni "Kamikaze" bertahan di puncak tangga lagu di pekan keduanya.

Album "Egypt Station" tercatat terjual setara dengan 153 ribu kopi di Amerika Serikat sejak dirilis. Menariknya, pencapaian ini sebagian besar berasal dari penjualan tradisional dibandingkan streaming atau unduhan.


Di sisi lain, Paul sempat mengatakan bahwa "Egypt Station" mengingatkannya pada album yang biasa dibuat oleh grupnya. Tak hanya itu, musisi legendaris ini juga mengatakan masing-masing lagu dalam album tersebut akan menunjukkan sebuah era baru dalam bermusik.

"Aku menyukai kata 'Egypt Station'. Ini mengingatkanku pada album yang biasa kami (The Beatles) buat," ucap Paul kala itu. "'Egypt Station' dimulai dari stasiun di lagu pertama dan kemudian masing-masing lagu seperti stasiun yang berbeda."

Lebih lanjut, musisi asal Inggris tersebut mengungkapkan bahwa lagu-lagunya akan dimulai dan diakhiri dengan nada-nada instrumental yang terinspirasi dari musik lokal. Lagu tersebut juga akan disusun seperti sebuah kaleidoskop perjalanan hidup.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel