Tak Melulu Seperti di Italia, Ini 8 Variasi Pizza yang Ada di Dunia
Kuliner

Meski banyak dikenal berasal dari Italia, ternyata banyak negara di dunia punya variasi pizza masing-masing, sudah tahu?

WowKeren - Jika mendengar kata "Pizza" apa yang terlintas di benakmu? Sebuah makanan dari roti yang dihidangkan dengan hiasan keju dan daging serta sayur yang beragam? Lantas, apakah kamu juga sempat berpikir mengenai negara asalnya, yakni Italia?

Ya, selama ini, makanan pizza memang dikenal berasal dari Italia. Semua fakta tersebut memang benar adanya. Pizza mulanya berasal dari Italia. Makanan ini juga bisa dengan mudah kamu temui di berbagai toko Pizza yang ada di Italia.


Pizza yang dikenal saat ini berasal dari tahun 1600-an. Saat itu, pizza masih belum dilumuri dengan saus tomat. Seiring perkembangan zaman, berbagai variasi pizza dengan keju, sayuran, serta daging banyak menghiasi pasaran.

Namun, tahukah kamu bahwa sebenarnya ada banyak variasi pizza yang ada di dunia ini? Tak melulu seperti yang berasal dari Italia dengan roti yang tipis dan taburan saus tomat serta keju, banyak negara di dunia yang juga punya variasi terbaik dari "pizza" ala mereka.

Negara apa saja yang punya sajian variasi pizza tersebut? Yang mana favoritmu? Simak artikelnya berikut ini, ya.

(wk/silm)

1. Pizza Ala Jepang, Okonomiyaki


Pizza Ala Jepang, Okonomiyaki

Variasi pizza yang bertama datang dari Negeri Matahari Terbit, Jepang. Negara maju yang satu ini juga punya variasi lain dari pizza yang ada di Italia. Okonomiyaki namanya.

Berbeda dengan pizza asal Italia yang terbuat dari roti tipis dengan hiasan keju dan saus tomat, okonomiyaki dibuat dari adonan tepung, telur, dan sayuran seperti kol. Okonomiyaki yang sudah diolah sedemikian rupa, termasuk dalam jenis masakan teppanyaki yang bisa dimakan langsung atau sebagai teman makan nasi putih.

2. Martabak, Variasi Pizza dari Indonesia


Martabak, Variasi Pizza dari Indonesia

Tak mau kalah, Indonesia juga punya variasi pizza-nya sendiri. Di Indonesia, makanan yang hampir mirip dengan pizza adalah martabak. Meskipun demikian, martabak sendiri memiliki dua variasi, yakni martabak asin dan martabak manis.

Sementara adonan martabak asin lebih mirip dengan okonomiyaki, wujud martabak manis justru lebih mirip dengan pizza yang bulat. Ya, dibuat dengan loyang berbentuk bulat, rasa manis dalam martabak tersebut juga biasa ditemani dengan lapisan atas berupa keju maupun meses. Hmm...nikmat sekali.

3. Variasi Pizza Tarte Flambee dari Perancis


Variasi Pizza Tarte Flambee dari Perancis

Datang dari Perancis, Tarte Flambee menjadi salah satu variasi pizza selanjutnya. Sama halnya dengan martabak, makanan satu ini juga bisa disajikan dengan lapisan atas dari bahan-bahan yang terasa asin dan juga bisa dari bahan-bahan manis.

Mirip dengan Pizza dari Italia, Tarte Flambee terdiri atas roti yang digulilrkan dengan sangnat tipis dan berbentuk persegi panjang atau bisa juga lingkaran. Tarte Flambee dihias dengan irisan bawang, sour cream, jamur, daging, dan juga keju munster. Untuk versi manisnya, Tarte Flambee bisa dihias menggunakan apel, kayu manis dan topping manis lainnya.

4. Disebut Sebagai Asal Mula Pizza, Ada Cong You Bing dari China


Disebut Sebagai Asal Mula Pizza, Ada Cong You Bing dari China

Disebut sebagai awal mula hadirnya pizza, China punya Cong You Bing sebagai variasi bentuk pizza lain di dunia. Kabarnya, sebelum ada pizza yang berasal dari Italia, kudapan asal China inilah yang menginspirasi Marco Polo untuk meminta dibuatkan makanan yang mirip.

Cong You Bing sendiri merupakan adonan panekuk sederhana yang terbuat dari tepung dan daun bawang. Meskipun demikian, jangan menganggap remeh rasanya. Kudapan yang biasa disebut dengan panekuk daun bawang ini dijual sebagai makanan jalanan hingga hidangan restoran. Cong You Bing yang lezat bahkan dijual luas di berbagai supermarket Asia dalam kemasan frozen.

5. Lahmajoun Variasi Pizza dari Turki/Armenia


Lahmajoun Variasi Pizza dari Turki/Armenia

Variasi pizza kali ini datang dari Turki dan Armenia. Diberi nama Lahmajoun, kudapan ini disajikan dalam rupa roti tipis renyah yang dilapisi dengan berbagai bahan, seperti daging cincang pedas, bawang, tomat, selada, peterseli, dan juga lemon.

Lahmajoun sering disajikan bersama dengan acar, tomat, cabe, dan yang lain. Hidangan ini telah ada sejak lama dan akrab disebut Pizza Armenia dan Turki. Lahmajoun pertama kali muncul diduga karena para syekh Arab yang berada di padang pasir tidak bisa membawa makanan segar bersama mereka.

6. Deep-dish Pizza dari Chicago


Deep-dish Pizza dari Chicago

Salah satu variasi dari pizza yang menggoda adalah yang berasal dari Chicago. Tak seperti pizza tipis dari Italia, jenis pizza ini memiliki daging adonan yang amat tebal.

Deep-dish Pizza ala Chicago ini merupakan pie tebal panggang yang diisi dengan keju serta dilapisi dengan saus tomat yang berlapis-lapis. Satu potong dari jenis pizza yang sangat tebal ini sudah cukup mengenyangkan bagi sebagian orang. Akan tetapi, jika kamu merasa berperut lebar, tak ada salahnya coba menghabiskan seloyang adonan deep-dish pizza yang menggoda selera ini.

7. Zapiekanka, Variasi Pizza dari Polandia


Zapiekanka, Variasi Pizza dari Polandia

Masih menjadi variasi pizza yang datang dari Polandia, Zapiekanka merupakan jenis pizza yang dibuat dengan roti baguette atau juga sandwich. Bahan-bahan seperti keju dan zaitun sering ditambahkan ke dalamnya. Berbeda dengan pizza Italia, kudapan jenis ini berbentuk lonjong dan diisi dengan banyak tambahan bahan makanan lain.

Makanan ini sangat populer menjadi jajanan yang digemari di Polandia. Zapiekanka dikabarkan sudah ada sejak tahun 1970-an. Bentuknya yang unik dan mudah dibawa serta kenikmatan lelehan keju serta saus tomat yang lezat membuat kudapan ini sangat populer di Polandia.

8. Variasi Unik Pizza dari India, Paratha


Variasi Unik Pizza dari India, Paratha

Paratha merupakan variasi pizza yang datang dari India. Paratha merupakan jenis roti pipih yang tersebar di seluruh wilayah India, Sri Lanka, Pakistan, Nepal, dan juga Bangladesh. Paratha berasal dari kata Parat dan Atta yang jika digabungkan berarti lapisan adonan yang dimasak.

Paratha dibuat dengan memanggang atau memasak adonan gandum utuh. Paratha biasa dimakan sebagai hidangan sarapan atau sebagai camilan saat minum teh. Variasi paratha pun dapat dijumpai di beberapa negara Melayu seperti Indonesia dan Malaysia. Berbeda dengan paratha dari India, paratha yang tersebut di negara-negara Melayu ini bercita rasa gurih dan manis yang biasa disebut dengan roti canai.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait