Penyebab Kebakaran Katedral Notre Dame di Paris Diduga Terkait Proyek Renovasi
Dunia

Enam hari menjelang peringatan Paskah, salah satu gereja ikonik di dunia, Notre Dame yang ada di paris dilahap si jago merah. Kobaran api meruntuhkan puncak menara.

WowKeren - Warga Paris masih dirundung kesedihan atas insiden kebakaran yang terjadi di Katedral Notre Dame. Salah satu gereja paling ikonik di dunia itu dilahap si jago merah pada Senin (15/4).

Api berkobar melahap sebagian besar bangunan gereja hingga menyebabkan runtuhnya puncak menara. Insiden ini membuat kerumunan warga tertegun dan tak henti-hentinya memanjatkan doa. Tak sedikit pula warga yang menyanyikan lagu Ave Maria.

Stephane Seigneurie, salah satu warga, mengatakan bahwa Notre Dame adalah tempat yang sangat menakjubkan baginya. Ia pun mengaku sering datang ke bangunan yang merupakan bagian dari sejarah Prancis itu meskipun tidak ada acara khusus sekalipun.


"Saya sering datang ke Notre Dame, bahkan ketika tidak ada misa sekali pun," kata Stephane dilansir dari AFP pada Selasa (16/4). "Sebab, tempat itu menakjubkan dan menjadi satu dalam bagian sejarah Paris."

Penyebab kebakaran ini masih belum diketahui secara pasti. Namun, pejabat setempat menduga bahwa kemungkinan penyebab kebakaran masih berkaitan dengan proyek renovasi struktur yang bernilai 6,8 juta dolar AS.

Adapun proyek renovasi ini dilakukan sebagai upaya untuk menyelamatkan struktur bangunan yang rusak akibat polusi udara, mengingat katedral ini sudah berusia hampir 1.000 tahun. Kepala arsitek Prancis untuk monumen bersejarah, Philippe Villeneuve, mengatakan bahwa mereka harus mengganti struktur batu yang telah rusak.

"Kami perlu mengganti batu yang hancur," kata Philippe beberapa waktu lalu. "Kita perlu mengganti sambungan dengan material tradisional. Ini akan sangat luas."

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait