Tanggapi PD Yang Tak Lagi Merasa Bersama 02, Sandiaga Uno Tegaskan Koalisi Masih Solid
Nasional

Cawapres 02 Sandiaga Uno angkat bicara mengenai ramainya pemberitaan terkait Partai Demokrat yang merasa sudah tak lagi bersama dengan koalisi pendukung Paslon 02.

WowKeren - Calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno menegaskan bahwa koalisi 02 masih solid mendukung Prabowo Subianto dan dirinya. Hal itu menanggapi ramainya pemberitaan terkait Partai Demokrat yang tak lagi merasa berkoalisi dengan Prabowo-Sandiaga.

"Saya sampaikan sekarang meyakini bahwa Demokrat masih solid di koalisi di Indonesia Adil Makmur," kata Sandiaga di kediamannya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (11/6). "Dan sampai nanti Pak AHY atau Pak SBY menyampaikan kepada Pak Prabowo dan saya resmi dan kita berbaik sangka saja, berhusnuzan."

Sandiaga meyakini bahwa sikap PD datang dari pucuk pimpinannya, dalam hal ini adalah Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) selaku ketua umum. Sedangkan jika pernyataan-pernyataan semacam itu datang dari segelintir elite, Sandiaga menganggapnya tak lebih dari bumbu politik yang merupakan bagian dari dinamika berpolitik.


"Pernyataan-pernyataan lainnya itu ya tentunya bumbu-bumbu politik," jelas Sandiaga. "Dinamika politik yang kita harus terima sebagai realitas berpolitik. Tapi keputusan akhir kan ada di Pak SBY dan AHY, kita tunggu keputusannya."

Tak lupa, Sandiaga juga menyampaikan terima kasih kepada PD atas kontribusi yang diberikan selama kampanye. Dikatakannya, PD ikut menyumbang suara yang cukup besar untuk Prabowo dan dirinya.

"Kita sangat berterima kasih sudah membantu selama proses Pilpres 8 bulan, kita ucapkan selamat hasil buat Partai Demokrat," lanjut Sandiaga. "Dan juga tentunya kita ingin mengapresiasi bahwa sebagai kita koalisi Demokrat memberikan sumbangsih yang sangat signifikan."

Sebelumnya, Kadiv Advokasi dan Hukum DPP PD Ferdinand Hutahaean menyatakan secara terang-terangan bahwa hubungan antara PD dengan koalisi Prabowo-Sandiaga mulai merenggang. "Bagi kami, kami merasa tidak berkoalisi lagi dengan 02 saat ini. Kami sudah merasa tidak berkoalisi dengan 02. Kami sudah merasa tidak bersama-sama lagi dengan 02," kata Ferdinand, Sabtu (8/6).

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait