Kisruh Ide Rekonsiliasi 'Ditukar' Habib Rizieq, Ini Respons Fadli Zon
Nasional

Usulan ini awalnya disuarakan oleh eks Jubir BPN Dahnil Anzar. Hal ini pun menjadi pro dan kontra, karena banyak pihak menilai tak ada yang menghalangi Habib Rizieq kembali ke Indonesia.

WowKeren - Usulan mantan Koordinator Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Dahnil Anzar Simanjuntak terkait rekonsiliasi memang masih menjadi kontroversi. Untuk diketahui, Dahnil meminta pemerintah untuk memulangkan Habib Rizieq Syihab ketimbang meributkan rekonsiliasi yang tak kunjung terlaksana.

Meski banyak yang kontra, beberapa pihak justru mengaku setuju. Salah satunya adalah Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon. Anggota legislatif asal Jawa Barat ini menyebut sudah seharusnya pemerintah memulangkan Rizieq yang sudah di Arab Saudi selama sekitar dua tahun.

"Ya kalau menurut saya (Habib Rizieq) harus (balik ke Indonesia)," kata Fadli di Kantor Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta, Senin (8/7). "Bukan pemulangan ya, jangan dihambat. Karena yang saya dengar pemerintah Saudi sebenarnya tidak ada masalah."

Menurutnya selama ini rencana pemulangan Rizieq ke Indonesia selalu terkesan dihalang-halangi. Padahal, lanjut Fadli, tidak ditemukan masalah pada visa dan paspor Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) itu.


"Tetapi mungkin ada informasi-informasi yang akhirnya bisa mencegah beliau untuk kembali ke sini (Indonesia), karena ada halangan di imigrasinya," ujar Fadli, dilansir dari Detik News, Selasa (9/7). "Konon ada informasi yang kita tidak jelas juga, bahwa dia sulit untuk keluar dari sana (Arab Saudi) karena ada note gitu ya. Kita tidak tahu note apa itu, catatan apa itu."

Dalam kesempatan tersebut Fadli juga menyinggung soal kasus hukum yang menjerat Rizieq sesaat sebelum Rizieq bertolak ke Arab Saudi. Ia menilai kasus tersebut adalah bentuk kriminalisasi ulama yang berbau politis. Ia pun meminta supaya kriminalisasi terhadap Rizieq bisa dihentikan.

"Jadi mestinya dengan terjadinya proses Pemilu yang sudah selesai, Pilpres yang sudah selesai," tutur Wakil Ketua DPR RI itu, "Ya mestinya aroma politik di dalam kasus-kasus itu juga semestinya dihentikan, gitu ya."

"Harusnya Habib Rizieq juga bisa kembali tanpa ada kriminalisasi terhadap kasus-kasus yang lain," imbuhnya. "Begitu juga mereka yang masih ditahan ya, dan juga perlu ada penjelasan terhadap mereka yang masih hilang."

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru