Birthday Spotlight: Happy Jeongyeon Day
Selebriti

Untuk Birthday Spotlight kali ini, WowKeren secara khusus mengulas tentang Jeongyeon Twice yang merayakan ulang tahun ke-23 (24 tahun menurut hitungan Korea) pada 1 November.

WowKeren - Ulang tahun para idol menjadi momen yang spesial tak hanya bagi idol itu sendiri tapi juga penggemar mereka. Berbagai cara dilakukan penggemar untuk merayakan momen ulang tahun sang idola mulai dengan berdonasi, memasang iklan di lokasi-lokasi yang populer dan strategis sampai sekedar membuat tagar khusus dan menjadikannya trending topic di Twitter.

Untuk Birthday Spotlight kali ini, WowKeren secara khusus mengulas tentang Jeongyeon Twice yang merayakan ulang tahunnya yang ke-23 (24 tahun menurut hitungan Korea) pada 1 November. Ulang tahun kali ini menjadi ulang tahun kelima yang dirayakan pemilik nama lengkap Yoo Jeongyeon itu sebagai idol.

(wk/dewi)

1. Training


Training

Jeongyeon bergabung dengan JYP Entertainment setelah lulus audisi pada 1 Maret 2010. Pada 2013 sampai awal 2015, Jeongyeon menjadi salah satu kandidat personel girl grup baru JYP yang diberi nama 6mix bersama beberapa trainee lainnya termasuk Nayeon dan Jihyo, namun proyek ini akhirnya dibatalkan.

Sebagai gantinya, produser Park Jin Young, pendiri JYP Entertainment menggelar ajang survival "Sixteen" pada 2015 untuk mencari kandidat personel girl grup baru, Twice. Lewat program "Sixteen" inilah kesembilan personel Twice terpilih, salah satunya Jeongyeon.

2. Debut


Debut

Jeongyeon resmi debut bersama Twice pada 20 Oktober 2015 dengan merilis mini album pertama bertajuk "The Story Begins" yang memuat title track berjudul "Like Ooh-Ahh". Lagu debut mereka kurang mendapat respon hangat, namun perhatian publik degan cepat tertuju pada para personel Twice yang dinilai memiliki kelebihan dalam segi visual.

Hanya dalam lima bulan setelah dirilis, MV "Like Ooh-Ahh" meraih 50 juta view dan kini menjadi salah satu MV debut grup K-Pop yang paling banyak ditonton. Twice juga mendapat trofi Best New Female Artist di ajang penghargaan Mnet Asian Music Awards (MAMA) 2015.

3. Big Break


Big Break

Comeback pertama Jeongyeon bersama Twice setelah debut ditandai dengan perilisan mini album kedua berjudul "Page Two" pada 25 April 2016. Title track dari mini album tersebut yang berjudul "Cheer Up" mengantarkan Twice menjadi girl grup rookie paling populer di mana mereka dikenal luas di seluruh negeri dan kebanjiran tawaran untuk menjadi bintang iklan serta tampil di acara variety show.

Lagu-lagu rilisan Twice setelahnya seperti "TT", "Knock Knock", "Signal", "Likey", "Heart Shaker", "What Is Love?", "Dance the Night Away", "Yes Or Yes", "FANCY" serta "Feel Special" menjadi back to back hits yang semakin mengukuhkan mereka sebagai girl grup teratas. Sejak 2016 hingga 2018, Twice setiap tahunnya juga membawa pulang trofi Daesang dari berbagai ajang penghargaan.

Twice sukses melebarkan karir di Jepang dengan merilis single pertama berjudul "One More Time" pada 18 Oktober 2016 yang berhasil meraih predikat Platinum dari Recording Industri Association of Japan (RIAJ). Twice juga mencetak sejarah dengan menjadi girl grup K-Pop pertama yang menggelar dome Tour di Jepang yang berjudul "Twice Dome Tour 2019 #Dreamday". Dome tour ini digelar di Osaka, Tokyo dan Nagoya serta mengumpulkan 220 ribu penonton.

4. Solo Activities


Solo Activities

Jeongyeon ditunjuk untuk menjadi MC program musik "Inkigayo bersama kakaknya, aktris Gong Seung Yeon mulai Juli 2016 hingga Januari 2017. Di tahun yang sama, Jeongyeon juga membintangi variety show "Muscle Queen Project" dan "Laws of the Jungle".

Dalam poling musik tahunan yang diadakan Gallup, Jeongyeon masuk 20 besar idol paling populer di Korsel selama 3 tahun berturut-turut dari 2016 sampai 2018. Baru-baru ini, Jeongyeon juga menjalani pemotretan individu bersama majalah Marie Claire.

5. Future


Future

Jeongyeon dan para member Twice yang lain masih akan disibukkan dengan gelaran tur konser "TWICELIGHTS". Tur konser tersebut menyisakan beberapa kota seperti Osaka (6-7 November), Miyagi (16-17 November), Aichi (29-30 November serta 1 Desember), Fukuoka (11-12 Februari) serta Shizuoka (22-23 Februari).

Baru-baru ini, Twice mengumumkan konser tambahan untuk tur "TWICELIGHTS" yang akan digelar di Tokyo Dome, Tokyo pada 3-4 Maret 2020. Dengan demikian, Twice meraih capaian baru dengan menjadi girl grup K-Pop pertama yang menggelar konser dua kali di Tokyo Dome.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru