Tak Hanya Murah dan Enak, 7 Manfaat Ini Bakal Kamu Dapatkan Jika Rutin Mengkonsumsi Susu Kedelai
Health

Susu kedelai memiliki banyak sekali kandungan baik yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh manusia. Mau tahu manfaat apa saja yang akan kamu dapatkan jika mengkonsumsi susu kedelai secara rutin? Simak informasinya berikut ini.

WowKeren - Bagi warga negara Indonesia, kedelai merupakan salah satu jenis kacang yang mudah ditemui. Olahan kedelai juga selalu memberikan protein nabati yang baik untuk tubuh. Mulai dari tempe, tahu hingga susu kedelai.

Susu kedelai sendiri memiliki kandungan protein dan vitamin yang berkualitas tinggi. Susu kedelai merupakan sumber energi, protein, serat makanan dan lemak yang baik. Susu kedelai juga mengandung mineral, kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, kalium, natrium, seng hingga berbagai macam vitamin.

Karena berbagai kandungan baik itu, susu kedelai memiliki segudang manfaat menakjubkan untuk kesehatan. Nah mau tahu manfaat apa saja yang akan kamu dapatkan jika rutin mengkonsumsi susu kedelai? Simak informasi selengkapnya berikut ini.

(wk/eval)

1. Rutin Mengkonsumsi Susu Kedelai Bisa Meningkatkan Kesehatan Jantung


Rutin Mengkonsumsi Susu Kedelai Bisa Meningkatkan Kesehatan Jantung

Apa kamu ingin menjaga dan meningkatkan kesehatan jantung? Jika iya, mengkonsumsi susu kedelai secara rutin adalah salah satu solusinya. Kandungan mineral, magnesium, vitamin B6, vitamin E dan asam folatnya dapat membantu mengatur tekanan darah serta mencegah gejala penyakit jantung dan stroke.

Selain itu, vitamin E yang terkandung di dalamnya berperan penting untuk mencegah munculnya plak serta penyumbatan di pembuluh darah. Minum susu kedelai setiap pagi atau di waktu-waktu lainnya bermanfaat untuk menurunkan kadar kolesterol jahat yang bisa menjadi salah satu pemicu penyakit jantung.

2. Susu Kedelai Dapat Menurunkan Risiko Terserang Kanker Loh


Susu Kedelai Dapat Menurunkan Risiko Terserang Kanker Loh

Manfaat susu kedelai berikutnya untuk kesehatan adalah menurunkan risiko kanker, terutama kanker payudara. Minuman ini mengandung antioksidan yang tinggi, sehingga mampu menangkal radikal bebas yang menyebabkan kerusakan sel. Konsumsi susu kedelai secara rutin dapat menurunkan risiko kanker prostat pada pria dan kanker payudara pada wanita.

Sebuah studi komperehensif tentang penggunaan produk kedelai telah menunjukkan bahwa aman bagi perempuan untuk mengkonsumsi susu kedelai. Hal ini dikarenakan susu kedelai mengandung isoflavon yang bekerja sebagai anti kanker.

3. Susu Kedelai Berfungsi sebagai Antioksidan dan Menurunkan Risiko Terserang Penyakit Kronis


Susu Kedelai Berfungsi sebagai Antioksidan dan Menurunkan Risiko Terserang Penyakit Kronis

Isoflavon dalam susu kedelai memiliki efek antioksidan yang bisa menurunkan risiko terjadinya penyakit kronis. Efek antioksidan dan pelindung hati di dalamnya dapat menurunkan stres oksidatif dan kerusakan yang terjadi dalam tubuh. Kerusakan sel karena stres oksidatif sendiri dipercaya merupakan penyebab utama dari penyakit kardiovaskular melalui oksidasi LDL dan kanker melalui DNA.

Karena itulah susu kedelai mampu meningkatkan sistem imun tubuh. Jika imunitas terjaga, maka tubuh akan terlindungi dari berbagai macam penyakit yang dapat menyerang sewaktu-waktu. Jadi sebaiknya minum susu kedelai secara rutin ya agar selalu sehat dan terhindar dari berbagai penyakit.

4. Jaga Kesehatan Tulang dan Cegah Osteoporosis dengan Minum Susu Kedelai Setiap Hari


Jaga Kesehatan Tulang dan Cegah Osteoporosis dengan Minum Susu Kedelai Setiap Hari

Susu kedelai mengandung kalsium yang dapat memelihara kesehatan tulang. Karena itu mengkonsumsi kedelai secara rutin dapat menjaga kesehatan tulang dan menurunkan risiko pengeroposan tulang (osteoporosis). Kandungan isoflavon di dalamnya juga dapat memelihara sendi dan mengatasi gejala radang sendi.

Gejala osteoporosis sendiri bermula dari nyeri leher dan punggung bawah, menurunnya tinggi badan dan postur bungkuk. Jika sudah parah, osteoporosis dapat mengakibatkan cacat permanen berupa patah tulang panggul, iga, pergelangan tangan dan sebagainya. Dengan minum susu kedelai secara rutin, kita bisa menghindari gejala-gejala penyakit tersebut.

5. Ringankan Gejala Menopause dengan Mengkonsumsi Susu Kedelai Secara Rutin


Ringankan Gejala Menopause dengan Mengkonsumsi Susu Kedelai Secara Rutin

Wanita berusia 40 tahunan akan mengalami berbagai gejala menopause yang tidak nyaman. Hal ini ditandai dengan tidak teraturnya siklus menstruasi, kesulitan tidur, jantung berdebar dan sensasi panas pada tubuh. Gejala ini biasanya disebabkan oleh adanya perubahan hormon estrogen yang sedang berlangsung dalam tubuh.

Selain itu saat mengalami menopause, wanita juga lebih rentan terserang berbagai penyakit. Berkaitan dengan hal ini, susu kedelai mengandung isoflavon yang dapat menjaga keseimbangan estrogen. Meminum dua gelas susu kedelai setiap hari dapat mengurangi gejala menopause dan mencegah sindrom pasca menopause. Tidak hanya itu, zat senyawa anti aging yang ada di dalamnya juga dapat menghambat terjadinya penuaan dini loh.

6. Ingin Mengontrol Berat Badan dan Mencegah Obesitas? Jangan Lupa Minum Susu Kedelai Setiap Hari Ya


Ingin Mengontrol Berat Badan dan Mencegah Obesitas? Jangan Lupa Minum Susu Kedelai Setiap Hari Ya

Susu kedelai mampu mengurangi risiko obesitas dan mengontrol berat badan. Hal ini dikarenakan efek hormonal pada isoflavon yang ada dalam susu kedelai dapat mengurangi jaringan lemak penyebab obesitas. Minuman sehat satu ini juga memiliki kalori yang lebih rendah daripada susu sapi, sehingga mampu memberi manfaat untuk diet.

Di sisi lain, susu kedelai juga bermanfaat untuk kamu yang ingin meningkatkan berat badan karena mengandung kalori dan protein. Jika sedang diet sebaiknya konsumsi segelas susu kedelai setiap hari. Tapi jika kamu sedang program meningkatkan berat badan, kamu bisa mengkonsumsi lebih dari satu gelas setiap harinya. Menarik banget bukan manfaatnya?

7. Minum Susu Kedelai Secara Rutin Juga Dapat Mengurangi Risiko Diabetes Melitus Loh


Minum Susu Kedelai Secara Rutin Juga Dapat Mengurangi Risiko Diabetes Melitus Loh

Diabetes melitus disebabkan oleh kekurangan hormon insulin dalam tubuh yang berakibat pada kelainan metabolisme protein, karbohidrat, air dan lemak. Mengkonsumsi susu kedelai secara rutin dapat mencegah timbulnya penyakit itu karena cairan ini mengandung asam amino arginin dan asam amino glisin yang bermanfaat untuk menjaga keseimbangan insulin.

Selain itu, proses metabolisme dan produksi insulin dalam hati juga akan meningkat jika kita rutin mengkonsumsi susu kedelai. Adanya serat dan protein di dalam susu ini juga dapat membantu mengatur kadar glukosa dalam darah, sehingga mampu mencegah diabetes.

Demikian tujuh manfaat susu kedelai untuk kesehatan yang telah tim WowKeren rangkum untuk kalian. Simak juga artikel ini untuk mengetahui sejumlah manfaat luar biasa rebusan air jahe untuk kesehatan. Selain itu kamu juga bisa menyimak artikel ini untuk mengetahui berbagai manfaat penting air rebusan daun mangga.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru