Tasya Farasya Sentil Aktris dan Selebgram Yang Asal Terima Endorse, Bongkar Fakta Mengerikan Ini
Instagram/tasyafarasya
Selebriti

Tasya Farasya menulis pernyataan panjang untuk para selebgram atau promotor yang sering menerima produk endorse. Tulisan Tasya ini menjadi bahasan hangat di salah satu akun gosip.

WowKeren - Tasya Farasya membuat pernyataan untuk selebgram dan artis yang suka endorse produk di media sosial. Beauty vlogger cantik ini mengingatkan mereka untuk tidak asal endorse sembarang produk karena dapat mengakibatkan kerugian hingga kematian yang bisa saja dialami oleh netizen.

"Dear 'Selebgram/Promotor/Orang yang nyari duit dari promosiin barang' " tulis Tasya. "Lo nggak kalo behel 'murah' yang lo promosiin dan lo bilang 'langganan lo' padahal nggak lo buka dari bungkusnya itu bisa bikin gigi orang lain mengalami kerusakan fatal, bisa lepas dari gusinya? Bisa terkena kanker mulut? Bisa terkena hal-hal yang nggak mereka bayangkan lainnya?"

"Lo tau nggak pelangsing yang lo bilang lo 'selalu minum' buat ngejaga berat badan lo padahal lo lepehin abis diposting itu bisa bikin orang lain serangan jantung sampai usus terbakar? Dan kematian? Kalo ga sesuai rekomendasi ahli?" sambung Tasya.

Tasya Farasya

Instagram Story

"Lo tau nggak skincare pemutih yang lo bilang 'rahasia kulit cantik' lo itu (padahal lo ke klinik kecantikan mahal dan terpercata yang bisa lo dapetin dari endorse juga) bisa merusak kulit orang yang beli seumur hidupnya, bisa membuat orang yang merasa tidak percaya diri sama kulitnya itu malah tambah terpuruk dalam kehancuran," lanjut Tasya.


"Lo tau nggak make up palsu yang lo bilang 'murah banget' 'langganan aku' itu bisa membuat orang-orang yang ingin cantik seperti lo malah terkena penyakit kronis? Hingga kematian juga?" imbuh Tasya.

Tasya meminta para selebgram dan aktris yang endorse tersebut untuk memikirkan ulang bila hendak mempromosikan suatu produk. "Apa kalau tahu hal-hal itu lo masih bisa enjoy hasil uang lo itu? Dan tahu bahwa ribuan mungkin jutaan orang menderita gara-gara yang lo post doang? Bahkan lo sendiri juga nggak akan berani pake produk2 yang lo promosiin itu? Renungkanlah Tanpa mengurangi rasa hormat dari saya," tutup Tasya.

Tasya Farasya Akun Gosip

Instagram

Postingan Instagram Story milik Tasya yang diunggah pada Rabu (18/12) itu dibagikan kembali oleh salah satu akun gosip. Tak sedikit netizen yang sependapat dengan pernyataan yang ditulis oleh Tasya tersebut.

"Saya setuju .... jangan percaya iklan. Saya percaya mereka juga nga mungkin pake. Trima kasih Tasya," tulis akun @vee***. "Aku yg pernah beli karna "dipake" Artis aja kecewa.. meskipun cuman gendongan anak.. kalo barang2 ke tubuh ga berani beli aneh2 apalagi murah2.. kalo belum bisa beli yg Ori ya nahan dulu.." sambung akun @poek***.

"Setuju bgt disamping itu jg, qta yg bukan artis hrs pk logika aza.. Ga mungkin sekelas artis mau pk brg2/produk murah atau ga jelas.. Jadi jgn mudah percaya aza seh intinya sm iklan2.. Itu kan gunanya qta sekolah/cari ilmu, biar tdk dibodohi.. Biarlah artis2 yg bodoh, yg udh membohongi banyak orang," seru akun @satiani***. "Laff u @tasyafarasya ,mmg miris,klo mau pke logika,mana mkn artis2 mau pke brg2 murah itu,apalagi dpke buat badannya.Yg cerdas kudu mikir 10000 buat pke brand yg diendorsin," kata akun @dwie***.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait