Fero Walandouw Sindir Anies Baswedan Soal Banjir Jakarta: Ngapain Aja Sih Bos?
Instagram/fero_walandouw
Selebriti

Artis-artis Tanah Air turut terdampak banjir yang menggenangi sebagian besar wilayah Jakarta. Mereka memberikan respon beragam, salah satunya kritik dari Fero Walandouw.

WowKeren - Dampak dari banjir yang merendam sebagian besar wilayah Ibu Kota turut dirasakan banyak artis Tanah Air. Sebagian besar dari mereka bahkan ikut mengungsi. Bagi sebagian artis yang tak terdampak, mereka pun menunjukkan kepedulian, baik secara materi maupun tenaga dengan langsung terjun ke lokasi.

Di antara artis-artis tersebut, warganet mendapati beberapa yang mengkritik kinerja Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Sebut saja Celine Evangelista yang terang-terangan membandingkan kinerja Anies dengan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Artis muda Fero Walandouw juga melakukan hal serupa. Dengan membagikan berita lawas mengenai perkataan Anies tentang naturalisasi sungai, Fero menagih janji sang Gubernur.

"Ngapain aja sih boss??" tulis Fero melalui InstaStory. "Hasilnya???" imbuh Fero menagih hasil naturalisasi sungai yang dijanjikan akan terlihat pada akhir 2019.


InstaStory Fero Walandouw

Instagram

Selain itu, Fero juga menyindir Gubernur Anies dengan membagikan headline berita soal pengurangan dana untuk penanggulangan banjir. Kritik Fero pada Gubernur Anies lantas menjadi bahan gosip warganet. Namun, Fero menuai banyak komentar nyinyir lantaran dianggap mengambing hitamkan Gubernur Anies dalam masalah banjir Jakarta.

"Kasian ya disalahin terus," komentar akun @f***rilazuardi29. "Yang buang sampah sembarangan manusianya sejibun yang di salahkan pak anis seorang? Wow," sahut akun @z***rabdat. "Buang sampah seenaknya pas banjir nyalahin gubernur," tulis akun @t***aduii97.

"Dari jamanye kumpeni juga jakarta emng langganan banjir , emng ati lu aje yang dengki ama gubernur," balas akun @n***aaah_. "Dasar warga +62, bisanya cuma nyinyirin gubernur doang bukannya introspeksi diri sendiri," komentar akun @m***chigga. "Yg banjir jabodetabek (Jakarta depok bogor tangerang bekasi). 3 daerah masuk ke jabar satunya masuk ke banten. Tp yg salah cuma anies. Dengki emg ga ada obat," sahut akun @i****rif.

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru