KPI Hentikan Sementara Sinetron ‘Anak Langit’, SCTV Masih Lakukan Promosi Program Bikin Heran
TV

Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) kembali melayangkan teguran dan sanksi berupa penghentian sementara untuk tayangan program sinetron ‘Anak Langit’ di SCTV.

WowKeren - Sinetron “Anak Langit” yang tayang di SCTV kembali mendapatkan teguran dari Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat. Bukan untuk yang pertama, teguran ini sudah sering dilayangkan oleh KPI untuk sinetron yang dibintangi oleh Stefan William tersebut.

Kendati begitu, KPI memberikan sanksi penghentian sementara diputuskan melalui Rapat Pleno KPI Pusat dan tertuang dalam surat keputusan tertanggal 4 Desember 2019 lalu. Di mana surat tersebut berisikan bahwa program “Anak langit” telah mengabaikan Pedoman Perilaku Penyiaran dan melanggar Standar Program Siaran (P3 dan SPS) KPI tahun 2012.

Pelanggaran yang dimaksud berupa adegan perkelahian yaitu saling pukul dan menendang yang muncul secara detil dan intensif. Aksi itu terdapat pada tayangan “Anak Langit” SCTV tanggal 20, 27-30 September dan 3-6, 8, dan 10 Oktober 2019.

“Isi siaran seharusnya mengandung informasi tentang pendidikan, hiburan dan martabat untuk pembentukan intelektualitas, watak, moral, kemajuan, kekuatan bangsa, menjaga persatuan dan kesatuan, serta mengamalkan nilai-nilai agama dan budaya Indonesia,” ujar Wakil Ketua KPI Pusat, Mulyo Hadi Purnomo.


Kendati begitu, Mulyo menyatakan sanksi pemberhentian sementara selama 2 kali penayangan untuk program sinetron “Anak Lagit” tersebut. Namun belum diketahui sejak kapan tanggal pemberhentian itu berlaku.

Di sisi lain, SCTV sendiri masih menayangkan promosi program sinetron “Anak Langit” tersebut di laman Instagram resminya. Bahkan dalam unggahan terbarunya menampilkan cuplikan tayangan untuk hari ini, Jumat (3/1).

Tak ayal, tentunya hal ini membuat sejumlah netter merasa heran. Mengingat sebelumnya banyak dari mereka yang berharap sinetron ini langsung diberhentikan saat mendapatkan teguran kedua dari KPI.

"Berhenti darimana ,orng msih tayang," tulis seorang netter. "@kpipusat amplop bwh meja nya tebel ya min? jdi d stop cuman 2 hari," sahut netter yang lain.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel