'Disentil' Rocky Gerung Soal Banjir, Jokowi: Ya Demo Saja
Nasional

Kala dimintai pandangan soal Gubernur DKI Jakarta Anies yang didemo karena banjir awal tahun 2020, akademisi Rocky Gerung 'menyentil' Jokowi. Rocky menyebut Jokowi lah yang janji menuntaskan banjir Jakarta.

WowKeren - Akademisi Rocky Gerung sempat memberikan pandangannya soal Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang didemo karena banjir awal tahun 2020. Menurut Rocky, pihak yang berjanji akan menyelesaikan banjir Jakarta adalah Presiden Joko Widodo yang juga sempat menjadi Gubernur DKI.

"Kan Anies mestinya gampang aja jawabnya. 'Jadikan saya presiden, saya selesaikan banjir, jangan demo saya sekarang'," tutur Rocky kala diwawancara oleh Realita TV yang diunggah ke kanal YouTube. "Karena itu kan janji Jokowi yang mesti selesaikan banjir Jakarta itu bukan Anies tapi Jokowi, Pak Jokowi yang bilang 'saya akan selesaikan kalau jadi Presiden'."

Lebih lanjut, kala dimintai pandangan soal normalisasi atau naturalisasi, Rocky menyebut itu adalah urusan Jokowi dengan Anies. Rocky juga sempat menyebut bahwa yang seharusnya didemo adalah Jokowi.

"Itu uruan Jokowi dengan Anies, artinya Jokowi tak punya cukup aura untuk menertibkan Anies. Jadi demo ke Pak Jokowi," ujar Rocky. "'Pak Jokowi kenapa Anda ragu-ragu menertibkan ASN'. Begitu kan? Jadi logikanya kalau Presiden enggak sanggup, demo ke Presiden bukan ke Anies."


Menanggapi pernyataan Rocky, Jokowi pun buka suara. Mantan Wali Kota Solo tersebut mengaku tak masalah apabila dirinya didemo terkait banjir Jakarta.

Awalnya, Jokowi menjelaskan secara rinci soal penanganan banjir Nasional pada awal tahun 2020. Ia pun menjelaskan bahwa salah satu hal yang perlu dituntaskan adalah aliran air dari hulu ke hilir, termasuk pelebaran sungai-sungai di Jakarta.

"Di Jakarta ada 14 sungai, Pesanggarahan, Buaran, Sunter, dan lain-lain, semuanya perlu dilebarkan karena itu tanyakan ke kementerian PU pembagiannya dengan pemerintah provinsi seperti apa di Jabar, Jakarta dan pusat seperti apa," tutur Jokowi di Istana Kepresidenan pada Jumat (17/1). "Master plan banjir untuk Jakarta tahun 1973 sudah ada, harus melakukan apa-apa, semuanya ada, nggak usah ada ide-ide baru, master plan sudah ada. Sungai semua dilebarkan harus dilebarkan teknisnya, mau normalisasi naturalisasi silakan tapi dilebarkan, semua sungai itu yang tengah, yang di ujung masih ada lagi waduk-waduk diperbanyak."

Setelah itu, Jokowi ditanyai pendapat tentang pernyataan Rocky Gerung. Ia pun mengaku sudah terbiasa didemo, sehingga hal tersebut tak menjadi masalah. "Ya demo aja enggak apa-apa. Kan sudah biasa didemo. Tiap hari juga sudah didemo," pungkas Jokowi.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait