Wakil Presiden Iran Positif Terjangkit Virus Corona
ETIENNE LAURENT/EPA
Dunia

Wabah virus corona terus memakan korban di sejumlah negara. Yang terbaru, Wakil Presiden Iran untuk urusan perempuan dan keluarga, Masoumeh Ebtekar dinyatakan positif terkena covid-19.

WowKeren - Wabah virus corona (covid-19) saat ini begitu mengguncang dunia setelah dilaporkan menewaskan lebih dari 2.000 orang. Virus yang pertama kali muncul di pasar ikan dan hewan Wuhan, Tiongkok ini seolah tidak dapat dihentikan lantaran terus menyebar ke berbagai negara di belahan dunia lainnya.

Tidak hanya masyarakat saja yang terimbas virus corona, wabah ini juga turut menyerang pejabat pemerintahan. Dilansir Associated Press, Wakil Presiden Iran untuk Urusan Perempuan dan Keluarga, Masoumeh Ebtekar dinyatakan positif terjangkit virus corona.

Berita salah satu pimpinan Iran yang terkena wabah virus corona ini tentunya sangat mengejutkan masyarakat. Apalagi, Ebtekar sempat ikut dalam pertemuan anggota kabinet Iran dan duduk di dekat Presiden Hassan Rouhani.

Sementara itu, Al Arabiya menyatakan jika Wapres Iran tersebut merupakan anggota kabinet Presiden Iran Hassan Rouahani pertama positif terinfeksi corona. Seperti yang diketahui, Iran memang memiliki beberapa wakil presiden yang bertugas mengurus kinerja kabinet Presiden.


Mereka diantaranya adalah Wakil Presiden Pertama yakni Eshaq Jahangiri, Wakil Presiden untuk Urusan Parlemen Hossein Ali Amiri, Wakil Presiden untuk Urusan Perempuan dan Keluarga Masoumeh Ebtekar. Selanjutnya ada Wakil Presiden untuk Urusan Hukum, Laya Jonaidi, dan Wakil Presiden untuk Urusan Ekonomi Mohammad Nahavandian.

Selain Wakil Presiden Iran, Ketua Komite Keamanan dan Urusan Luar Negeri Parlemen Iran, Mojtaba Zolnour juga telah mengumumkan dalam sebuah video jika dirinya positif terkena virus corona. Tak sampai disitu, dua pejabat Iran lainnya yaitu Anggota Parlemen Mahmoud Sadeghi dan Wakil Menteri Kesehatan Iraj Harirchi juga telah mengonfirmasi jika mereka telah terjangkit virus corona.

Penyebaran virus corona di Timur Tengah sendiri saat ini semakin meningkat. Di Iran, angka infeksi kasus virus corona telah mencapai 254 orang. Virus corona di Iran juga dilaporkan telah menewaskan sebanyak 26 orang dimana ini merupakan angka kematian tertinggi di luar negara Tiongkok akibat covid-19.

Selain Tiongkok dan Iran, virus corona saat ini dilaporkan telah menyerang Korea Selatan, Singapura, Jepang, Hong Kong, Thailand, Taiwan, Malaysia, Jerman, Vietnam, Amerika Serikat, Australia, Macau, Uni Emirat Arab, dan Inggris. Selanjutnya virus ini juga ada di Kanada, Italia, Filipina, India, Prancis, Rusia, Spanyol, Nepal, Kamboja, Belgia, Finlandia, Swedia, Sri Lanka, Brazil, Yunani dan Mesir.

(wk/lian)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait