Suga BTS Ungkap 'Diusir' dari Studio Saat Garap Mixtape 'D-2' Gara-Gara Corona
Musik

Kamis (28/5) kemarin, Suga menyapa fans lewat siaran V Live. Pada kesempatan ini, ia berbagi cerita tentang proses persiapan serta kejadian yang dialaminya selama menggarap mixtape 'D-2'.

WowKeren - Pekan lalu, Suga BTS (Bangtan Boys) mengejutkan penggemar dengan merilis mixtape bertajuk "D-2" sebagai Agust D. Mixtape tersebut memuat title track berjudul "Daechwita" di mana ia memasukkan unsur-unsur musik tradisional Korea.

Kamis (28/5) kemarin, Suga menyapa para penggemar lewat siaran V Live. Pada kesempatan ini, pemilik nama asli Min Yoongi tersebut berbagi cerita tentang proses persiapan serta kejadian yang dialaminya selama menggarap mixtape "D-2".

Di Korsel, warga mendapat pesan teks jika ada kasus positif COVID-19 di area sekitar mereka. Suga mengungkapkan kalau saat menggarap mixtape "D-2", dan dan staf mendapat pesan kalau ada kasus positif di gedung sebelah gedung mereka.


Suga BTS Ungkap Diusir dari Studio Saat Garap Mixtape \'D-2\' Gara-Gara Corona

Source: Naver V Live, SBS Star

"Aku harus menggarap mixtape-nya di studio, kalian tahu, kan? Tapi saat sedang mengerjakannya, aku diberitahu kalau seseorang di gedung sekitar terkonfirmasi positif COVID-19. Karena itu, kami semua harus dievakuasi dari gedung karena mereka harus mensterilkan gedungnya," jelas Suga.

"Itu saat di mana teaser pertamanya dirilis," lanjut penyanyi kelahiran 1993 tersebut. "Saat itu, aku bertanya-tanya akan seheboh apa perilisan mixtape-nya setelah semua hal itu terjadi."

Di Korsel, ada kepercayaan bahwa jika sesuatu yang buruk terjadi sebelum sebuah acara besar, acara tersebut akan berlangsung dengan sangat sukses. Dalam kasus Suga seperti yang kita tahu, "D-2" dan "Daechwita" sukses merajai berbagai chart musik.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait