Pandji Pragiwaksono Yakin Indonesia Bisa Beradaptasi dengan New Normal Asal Lakukan Ini
Instagram
Selebriti

Pandji Pragiwaksono memberikan pendapatnya soal Indonesia yang tengah menghadapi pandemi Corona. Menurutnya, Indonesia bisa cepat beradaptasi dengan kebijakan new normal yang sebentar lagi akan ditetapkan.

WowKeren - Pemerintah Indonesia sudah mencanangkan akan melakukan kebijakan new normal di masa pandemi COVID-19 ini. Menghadapi situasi yang baru, masyarakat Indonesia diminta untuk mempersiapkan diri.

Hal inilah yang rupanya juga dilakukan oleh komedian Pandji Pragiwaksono. Pandji sudah punya rencana untuk memasuki masa new normal di dunia seni. Selain itu, ia juga bicara tentang banyak hal saat tampil di d'rooftalk bersama detikcom.

Masalah utama yang menjadi topik pembicaraan Pandji adalah soal Indonesia menghadapi pandemi Corona. Pandji yakin jika masyarakat Indonesia bisa cepat beradaptasi, meski ia juga berharap publik bisa lebih santai untuk beropini. Pasalnya, opini masyarakat sangat memengaruhi keberlanjutan bangsa ini.

"Gue melihat nggak dari kebijakan, tapi kalau dipikirin dari belakang, sebenarnya bangsa ini oke untuk beradaptasi," kata Pandji mengutip detikhot, Kamis (4/6). "Jadi Indonesia ini kelenturannya itu membanggakan, gue nggak begitu khawatir."


Pandji berharap masyarakat Indonesia bisa lebih santai lagi dalam mengeluarkan pendapat. Ia juga meminta kepada siapa pun untuk benar-benar memikirkan dampak yang terjadi ketika mereka beropini.

"Kalau ada yang musti dipikirin, cara kita berkomunikasi satu sama lain, itu yang menghawatirkan. Kita bisa adaptasi, tapi sumbu kita agak lebih pendek, itu yang harus diperhatikan. Gue rasa bangsa ini harus santai sedikit untuk beropini," imbuhnya.

Selain bicara tentang bagaimana Indonesia menghadapi Corona, Pandji juga sedikit menceritakan tentang komedi dan ketersinggungan. Ia memiliki pandangan yang sangat positif dan bisa menjadi inspirasi.

"Gue komedian yang jadi sasaran ketersinggungan, gue nggak pernah marah balik karena gue tahu itu bukan benci, tapi kecintaan kepada sesuatu," ujar rekan Ernest Prakasa ini. "Komunitas kucing, itu bukan benci sama gue, tapi cinta kepada kucing, orang yang marah kepada gue karena agama, itu bukan benci sama gue, tapi cinta sama agamanya."

Demi menghadapi new normal, Pandji Pragiwaksono juga punya berbagai rencana. Ada beberapa yang tengah dilakukannya sebagai seorang komedian dan promotor.

"Pertaruhan gue bikin platform komedi club tapi online, kalau gue nggak bisa jalanin ini, gue harus bisa pikir sebagai promotor untuk situasi ini, untuk komedian juga. Off air mungkin premium, tapi jumlahnya nggak bisa sebesar itu," pungkasnya.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait