Terseret Masalah Baim Wong, Ustaz Felix Siauw Tulis Pesan Savage Tampar Haters
Instagram/baimwong
Selebriti

Ustaz Felix Siauw ikut memberikan tanggapan terkait masalah yang menimpa Baim Wong. Ustaz Felix menjadi salah satu sosok yang ikut menjadi sumber permasalahan yang menimpa Baim Wong.

WowKeren - Baim Wong baru-baru ini mendapat masalah yang bertubi-tubi. Mulai dari postingannya bersama tokoh ustaz kontroversial hingga kisruh dengan Nikita Mirzani. Baim bahkan ramai-ramai ditinggal followers-nya di Instagram akibat ungguhan fotonya bersama ustaz Felix Siauw.

Felix Siauw dianggap sebagai orang yang pro paham radikal tentang khilafah. Oleh karena itu, banyak followers Baim Wong yang tidak menyukai kedekatannya dengan sang ustaz. melihat Baim Wong banyak diserang akibat dirinya, ustaz Felix pun menuliskan sebuah pesan tentang ucapan.

Pesan tersebut disampaikan ustaz Felix melalui salah satu postingan di akun sosial media miliknya. Dalam postingan tersebut, ustaz Felix juga menyertakan fotonya bersama baim Wong dan ustaz Fatih Karim.


"Jawaban Paling Indah. Selama-lamanya kita takkan bisa lepas dari lisan manusia, kita mungkin bisa mengendali lisan sendiri, tapi takkan bisa mengendalikan lisan orang lain," tulis Ustaz Felix pada Senin (29/6). "Karena itu kita takkan pernah dihisab sebab apa yang dilisankan orang, kita hanya dihisab oleh apa yang lisankan kepada orang lain. Apa yang dikatakan orang pada kita, tak pernah tentang nilai kita, tapi tentang nilai dirinya. Sebab yang keluar dari lisan, itulah isi pikiran."

Ustaz Felix kemudian juga membahan mengenai lontaran kalimat-kalimat fitnah dan hujatan yang dilakukan orang-orang atau haters. Menanggapi hal tersebut, ustaz Felix mengimbau agar membalasnya dengan jawaban paling savage. Ia pun mengutip kata-kata dari seorang ulama tabi'in yang terkemuka, Amir bin Syurahbil Asy-Sya'bi.

"Lalu bagaimana bila kita difitnah, dituduh, dituding, dicaci, dimaki oleh orang lain? Sampaikan padanya jawaban yang paling savage," pungkas ustaz Felix. "Sebagaimana Amir bin Syurahbil Asy-Sya'bi menjawab para pembenci dan juga pendengki. Jika kalian benar, semoga Allah megampuniku. Jika kalian salah, semoga Allah mengampuni kalian. Indahnya Islam ajarkan kita, sebab manapun yang terjadi, kita yang beroleh pahalanya."

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait