Reaksi Darius Sinathrya Usai Tim Indonesia Dipaksa Mundur dari All England 2021
Instagram/darius_sinathrya
Selebriti

Darius Sinathrya dikenal sebagai presenter yang amat menggemari olahraga. Kabar tim Indonesia dipaksa mundur dari All England 2021 tentu ikut mengejutkan Darius.

WowKeren - Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) mengungkapkan bahwa seluruh perwakilan Indonesia dipaksa mundur dari turnamen Yonex All England 2021. Keputusan tersebut diambil lantaran perwakilan Indonesia berada di dalam satu pesawat yang sama dengan orang terpapar virus Corona.

Federasi Badminton Dunia (BWF) dan panitia All England disebut tak bisa berbuat banyak karena keputusan tersebut menyesuaikan regulasi pemerintah Inggris. Kabar mengejutkan ini langsung ramai diperbincangkan di Twitter hingga menjadi trending topic pada Kamis (18/3) pagi.

Warganet tampak meminta pertanggungjawaban BWF melalui tagar #BWFMustBeResponsible. Salah satunya dari Darius Sinathrya yang dikenal sebagai presenter sekaligus pecinta olahraga. "Masih gw pantau @bwfmedia," tulisnya melalui akun Twitter @Dsinathrya pagi ini.


Reaksi Darius Sinathrya Usai Tim Indonesia Dipaksa Mundur dari All England 2021

Twitter

Warganet juga mengungkap kekesalannya melalui kolom reply cuitan Darius. Mereka merasa keputusan yang memaksa perwakilan Indonesia mundur amat tidak adil. BWF lantas diminta bertanggung jawab penuh atas keputusan itu.

"Hajar bwang..... Gag adil banget," kata akun @LLautaroxxxx. "Di report aja tuu akun biar ganti baru, kalo bacotan udah gak mempan #REPORTAkunBWF," sahut akun @dwipraxxxxx. "Pantau terus bang! Kaco emang @bwfmedia," balas akun @dinasimbxxxxx. "Pengen ngerasain netizen Indonesia mrk..." komentar akun @eriexxx.

Sementara itu, tim Indonesia dikabarkan dalam kondisi baik dan harus menjalani isolasi selama 10 hari di Inggris. "Namun dapat dipastikan, keadaan seluruh tim Indonesia yang berada di Birmingham saat ini dalam keadaan sehat dan baik-baik saja. Hal ini merupakan kejadian luar biasa menyakitkan dan mengecewakan bagi kami semua," terang Manajer Tim Indonesia, Ricky Soebagdja.

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru