Diperiksa Sebagai Saksi, Okan Cornelius Beri Keterangan Terkait Tudingan Punya Hutang Ke Lee Sachi
Instagram/okankornelius
Selebriti

Okan Cornelius menjalani pemeriksaan sebagai saksi untuk memberikan keterangan tambahan terkait tudingan dirinya disebut punya urusan hutang dengan mantan istrinya, Mey Lee Sachi.

WowKeren - Konflik antara Okan Cornelius dan mantan istrinya, Mey Lee alias Lee Sachi, belum juga berakhir. Lantas kini Okan didampingi pengacaranya, Sri Dharen menyambangi Mapolres Metro Depok, Sabtu (27/3) untuk menjalani pemeriksaan tambahan.

Hal ini terkait laporannya terhadap Lee Sachi atas kasus pencemaran nama baik. Tak tanggung-tanggung, Okan juga membawa 2 orang saksi lainnya untuk dimintai keterangan tambahan.

"Kami hari ini memenuhi panggilan untuk keterangan tambahan dari pihak penyidik. Kami bawa dua orang untuk jadi saksi," ujar Sri Dharen. "Saksi pertama Mas Okan, kedua dan ketiga pihak internal yang ada di dalam rumah Mas Okan. Mereka tahu persis kejadian ini dari awal sampai akhir."

Saat diperiksa, Okan sendiri mendapatkan kurang lebih 20 pertanyaan. "Tadi buat Okan ada 20 pertanyaan lebih, kami baru seleaai pemeriksaan," tutur Sri Dharen.


Selain itu, Okan juga membawa bukti tambahan untuk menguatkan laporannya. "Kami memberikan keterangan dan beberapa bukti tambahan untuk kuatkan terkait laporan yang kami buat kemarin, terutama laporan keuangan," ucap Sri Dharen.

Ternyata laporan keuangan yang dimaksud adalah terkait Okan yang dituding memiliki hutang oleh Lee Sachi. "Ada berita yang beredar bahwasanya Mas Okan ada terlibat utang dengan terlapor, berita itu sempat beredar. Ini kita berikan laporan keuangan yang kita print dari rekening Mas Okan terkait semua transaksi yang dilakukan Mas Okan selama dua tahun masa aktif pernikahan," jelasnya.

Pada kesempatan yang sama, Okan pun buka suara untuk membantah kalau dirinya punya hutang dengan istrinya tersebut. "Makanya tadi disampaikan dengan Bang Dharen, kalau memang benar ada utang, silakan buat laporan, nanti kita telusuri proses seperti apa. Nanti baru kita bergerak. Jadi tolong jangan buat opini publik. Biar hukum, silakan ambil jalur hukum dan kita lihat ke mana jalannya," paparnya.

Kendati begitu, aktor berusia 41 tahun itu juga meminta Lee Sachi untuk berhenti menggiring opini publik. "Intinya sekarang kan opini publik. Makanya saya sudah setahun tidak keluar di media, karena saya mengumpulkan bukti," terangnya.

"Kalau memang ada hal yang harus diluruskan, buatlah laporan. Jangan membuat opini publik, bikin caption-caption, posting di media sosial dan lain-lain, itu kan jadi menggiring opini publik. Kalau niatnya mau membuat sesuatunya clear, silakan buat laporan di polisi, di sini terbukti," pungkasnya.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait