PDIP Puji Jokowi Habis-Habisan Usai Sukses Ambil Alih TMII dari Keluarga Cendana
presidenri.go.id
Nasional

Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto memuji pemerintahan Presiden Joko Widodo yang per Rabu (7/4) kemarin mengambilalih TMII, bahkan menyamakan dengan divestasi Free Port dan Blok Migas Rokan.

WowKeren - Pemerintahan Presiden Joko Widodo menjadi sorotan usai berhasil mengambilalih pengelolaan Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Padahal selama 44 tahun ini TMII berada dalam pengelolaan keluarga Presiden ke-2 RI Soeharto lewat Yayasan Harapan Kita.

Mungkin terkesan tak ada yang istimewa dalam kebijakan tersebut, namun rupanya di mata PDI Perjuangan hal ini merupakan prestasi untuk pemerintahan periode kedua Jokowi. "Taman Mini Indonesia Indah sebagai etalase kebudayaan dan sekaligus ekspresi peradaban nusantara akhirnya kembali ke pangkuan Pemerintah Indonesia," ujar Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto, Kamis (8/4).

Lewat rilis pers resminya itu, Hasto menilai Jokowi sudah membuktikan konsistensinya dalam menjalankan amanat reformasi. Yakni dengan menyelamatkan aset-aset negara yang sebelumnya dikuasai keluarga para mantan penguasa.

"Kembalinya Taman Mini Indonesia Indah ini menunjukkan," kata Hasto, dikutip dari Kompas TV. "Bagaimana pemerintahan Jokowi melalui perjuangan panjang berhasil menyelamatkan aset strategis negara."


Hasto pun membandingkan capaian ini dengan pengambilalihan yang dilakukan sebelumnya, seperti divestasi Free Port dan Blok Minyak Rokan. Hasto juga menyoroti upaya penyelamatan harta negara yang sebelumnya dilarikan para tikus berdasi di luar negeri.

Karena alasan itulah PDIP memberikan apresiasi setinggi mungkin untuk kinerja pemerintahan Presiden Jokowi. "Bagaimana pemerintahan dengan legitimasi kuat mampu menunjukkan kedaulatan politik dan ekonominya di dalam menyelamatkan aset negara," papar Hasto.

Menurut Hasto, pengambilalihan TMII sekaligus sebagai pusat kebudayaan juga paru-paru Jakarta. Hal ini bersamaan dengan Gelora Bung Karno, kompleks TNI di Halim Perdanakusuma, serta lapangan golf Kemayoran yang akan dibuka menjadi hutan kota dan ruang terbuka hijau untuk masyarakat.

"Selamat untuk Presiden Jokowi. Kembalinya Taman Mini Indonesia Indah menjadi momentum menyelamatkan harta kekayaan negara," pungkas Hasto. Di sisi lain, TMII kini telah resmi diambilalih dan dikelola Kementerian Sekretariat Negara.

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait