Jadi Juara 'Indonesian Idol' Special Season, Rimar Callista Ungkap Terima Kasih Pada Judika
Instagram/rimar1111
TV

'Indonesian Idol' spesial season telah menobatkan Rimar Callista sebagai juaranya. Atas kemenangannya tersebut, Rimar pun sempat menyampaikan terima kasih pada Judika karena jasanya berikut ini!

WowKeren - Result Grand Final "Indonesian Idol" Special Season telah berlangsung pada Senin (26/4) malam. Pada kesempatan itu, Mark Natama dan Rimar Callista telah menampilkan aksi panggung terbaik demi mencuri perhatian pemirsa.

Di hari itu, grand finalis mempersembahkan penampilan solo dan juga berduet dengan musisi ternama. Mark berduet dengan Krisdayanti, sementara Rimar dengan Fadly Padi Reborn.

Sama-sama menampilkan aksi panggung dengan baik, namun Rimar menjadi yang beruntung lantaran terpilih sebagai juara pertama di "Indonesian Idol" Special Season. "Indonesia kalian memilih yang menjadi juara di Indonesian Idol Special Season adalah..Selamat, pemenangnya adalah Rimar!" ucap Boy William saat mengumumkan hasil voting.

Rimar langsung melakukan aksi sujud syukur di panggung untuk mengekspresikan kebahagiaannya. Perempuan 23 tahun itu juga memeluk rekan sejawatnya, Mark yang harus puas menduduki posisi runner up.

Atas kemenangannya tersebut, Rimar pun berhak menerima hadiah uang Rp150 juta dan sebuah mobil, sementara Mark menerima Rp100 juta dan sebuah mobil. Acara "Indonesian Idol" itu kemudian ditutup manis lewat penampilan Rimar yang membawakan lagu kemenangan berjudul "Waktu dan Perhatian" yang dipopulerkan oleh Andmesh Kamaleng.


Sementara itu, diakui oleh Rimar bahwa dirinya sempat tak percaya saat namanya dipanggil sebagai juara. Mengingat ia beberapa kali masuk ke button two selama perjalanannya di "Indonesian Idol" Special Season.

Selain itu, sebelumnya ia juga sempat tereliminasi dan kemudian diselamatkan oleh Judika sebagai juri. Tak heran bila kemudian Rimar mengungkapkan terima kasih pada Judika atas kemenangannya kali ini.

"Yang pasti bersyukur sekali sama Allah karena bisa bertahan sampai titik ini. Aku berterima kasih kepada ka Judika yang sudah memberikan wild card-nya waktu itu. Memang ini perjuangannya luar biasa," tutur Rimar Callista dalam jumpa pers.

Lantas setelah dinobatkan sebagai juara, Rimar pun mengaku siap untuk terjun ke industri musik. Ia mengaku mendapatkan banyak pembelajaran selama mengikuti "Indonesian Idol".

"Insya Allah sudah siap untuk terjun ke industri musik. Memang sudah lama sekali ingin terjun ke industri musik tapi baru dapat banyak pelajaran dari Indonesian Idol," ucap Rimar. "Kita diajari vokal, koreografi, akting di atas panggung, melihat kamera dan disorot lampu. Aku rasa itu suatu bekal buat masuk ke Industri musik."

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel