Beda Agama dengan Ayah, Melly Goeslaw Kenang Momen Saat Ikut Nyanyi di Gereja
Instagram/melly_goeslaw
Selebriti

Belum lama ini Melly Goeslaw menceritakan bahwa ia pernah datang ke gereja. Tak hanya sekedar datang, Melly yang sejak lahir menganut Islam kala itu bahkan ikut menyanyi di gereja.

WowKeren - Melly Goeslaw belum lama ini menceritakan pengalamannya yang cukup menarik saat hadir menjadi bintang tamu di kanal YouTube milik Daniel Mananta. Pada kesempatan itu, ia menceritakan bagaiman dirinya dulu pernah datang ke gereja.

Hal itu terjadi lantaran Melly ikut mengantarkan kakaknya yang diketahui memiliki keyakinan yang berbeda. Tak hanya sekedar datang, Melly kala itu bahkan sempat ikut bernyanyi di sana.

"Gue hidup di lingkungan yang berbeda agama, Bokap gue Kristen, jadi gue tuh waktu yang pertama deket sama Bokap gue yang suka ke Petukangan itu gue nganterin kakak gue, gue ke Gereja juga, gue dikasih buku orang nyanyi ya gue ikut nyanyi aja,” ungkap Melly Goeslaw dikutip dari YouTube Daniel Mananta Network, Kamis (23/6).


Kendati demikian, Melly menegaskan bahwa aksinya bernyanyi di Gereja bukan berarti menjadi bukti kalau ia berpindah kepercayaan ke agama lain. Menurutnya, apa yang dilakukannya tersebut merupakan bagian dari sikap menghargai.

"Tapi apakah gue terus menyembah ke agama (lain) kan enggak. Gue hargai juga, mungkin ada di dalil atau apa bahwa menginjakkan kaki ke Gereja itu haram atau gimana tapi waktu nyokap gue meninggal atau saudara-saudara gue meninggal banyak juga orang Kristen yang masuk ke Masjid gak apa-apa,” kata Melly.

Kini Melly pun mengaku bersyukur karena di kompleks rumahnya telah ada masjid dan gereja yang berdiri sebelahan. Hatinya tentram saat melihat pengurus masjid maupun gereja saling membantu untuk kegiatan ibadah.

"Alhamdulillahnya kompleks gue sekarang itu Masjid dan Gerejanya tuh sebelahan, di Bintaro Sektor 9 Bintaro jadi kalau misalnya kita salat Ied, itu yang ngurusin parkirannya anak-anak Gereja. Karena kita parkir di Gereja, begitu pun kalau Natal yang ngurusin parkirannya anak-anak masjid karena mereka parkir di masjid,” papar Melly.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait