Gunakan Slow Charging
Pxhere
Tekno

Peralihan mobil BBM ke listrik semakin sering ditemui di tengah masyarakat. Kenali lebih dulu tips perawatan mobil listrik berikut agar kendaraan Anda senantiasa aman dan nyaman.

WowKeren - Tips paling penting yang harus diperhatikan agar mobil listrik tetap awet adalah masalah kesehatan baterai (baterai health). Demi mempertahankan kualitas baterai, pemilik disarankan untuk melakukan pengisian daya (charge) dengan jenis slow charging. Anda bisa melakukan charge di malam hari kala aktivitas harian telah rampung dan mendapati keesokan harinya mobil sudah terisi penuh. Putra Samiaji membenarkan hal tersebut.

"Untuk penggunaan harian, pengisian daya listrik disarankan menggunakan slow charging bukan yang fast charging. Itu lebih proper demi menjamin lebih panjang umur baterai. Kita menyarankan kepada pelanggan EV, begitu sampai rumah, selesai penggunaan harian, colok (charge), tinggal tidur, besok sudah penuh lagi," jelas Putra.

(wk/Sisi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait