Pernah Satu Drama Bareng, Park So Dam Blak-Blakan Ucap Rindu Park Bo Gum
Instagram/parkb0gum
Selebriti

Di tahun 2020, Park So Dam dan Park Bo Gum sempat terlibat drama yang sama yakni 'Record of Youth' sebagai pemeran utamanya. Dan kini, aktris satu ini mengungkapkan kerinduannya pada lawan mainnya.

WowKeren - Pernah berada di drama yang sama, Park So Dam dan Park Bo Gum memiliki ikatan persahabatan yang erat setelah membintangi "Record of Youth". Mengingat mereka telah lama tidak bertemu, Park So Dam tidak segan menyinggung tentang perasaannya bahwa ia merindukan Park Bo Gum.

Dalam acara radio "2PM Date with Muzi and Ahn Young-mi" MBC FM4U yang ditayangkan pada 3 Oktober, Park So Dam tampil sebagai DJ spesial. Ia ditanya pendengarnya tentang bagaimana perasaannya tentang "Record of Youth".

"Apakah kamu merasa jantungmu berdebar selama ‘Record of Youth’?" tanya seorang pendengar. Park So Dam pun menjawabnya dengan jujur bahwa ia memang merasakan itu.

"Aku merasakannya. Park Bo Gum banyak membantuku saat syuting dan menangis bersamaku ketika aku menangis. Aku sangat merindukanmu, Bo Gum," pungkas Park So Dam.

Mengacu pada nama-nama aktor yang syuting bersamanya, Park So Dam menambahkan jika ia sangat bersyukur karena bertemu dengan teman-teman yang baik dalam hidupnya. Baginya, itu adalah keberuntungan yang ia miliki bisa bekerja bersama sosok yang baik.


"Aku sangat bersyukur bahwa aku dapat berpartisipasi di 'Record of Youth' karena aku merasa telah bertemu dengan teman-teman baik dalam hidupku. Menurutku, aku memiliki keberuntungan," katanya.

Photo-INFO

Sumber: KBIZoom

"Semua orang yang menghabiskan waktu untuk bekerja denganku termasuk "Record of Youth" dan "Camping Vibes" tetap berada di sisiku dan tersimpan di hatiku banyak," ujarnya bangga.

Mengingat saat Park So Dam menjalani operasi setelah didiagnosis menderita kanker papiler tiroid pada akhir tahun 2021 lalu, ia berkata hidup bersama orang-orang baik di sekelilingnya. "Aku punya banyak waktu untuk berpikir di awal tahun ini setelah operasi pada akhir tahun lalu, dan aku tahu bahwa ada begitu banyak orang baik di sebelahku. Aku banyak berpikir tentang, 'Aku yang telah hidup dengan baik' dan 'Aku ingin hidup dengan baik'," ungkapnya kemudian.

Park So Dam juga mengungkapkan penyesalannya tidak bisa ikut promosi filmnya "Special Cargo". Namun ia berharap pemirsa menyaksikannya dengan penuh kesenangan.

Sementara itu, Park So Dam sekali lagi menyinggung orang-orang yang baik di sekitarnya. Ia berjanji akan mencoba untuk hidup dengan panjang dan baik sambil membayar mereka satu per satu.

(wk/taki)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru