
Vincent Verhaag memberi tanggapan terkait kabar Raffi Ahmad berniat membantu sang istri, Jessica Iskandar membayar cicilan rumah. Ucapan Vincent ini sontak menuai beragam komentar.
- Marina Larasati
- Jumat, 11 November 2022 - 19:15 WIB
WowKeren - Vincent Verhaag akhirnya beri tanggapan perihal kabar Raffi Ahmad yang berniat membantu sang istri, Jessica Iskandar membayar cicilan rumah yang menunggak sampai tiga bulan. Sebelumnya, Raffi berujar jika ia akan membantu Jedar (sapaan akrab Jessica Iskandar) melunasi tunggakan cicilan rumah satu bulan.
Saat diwawancari awak media, Jedar dan Vincent mengaku bersyukur jika Raffi Ahmad serius ingin membantu membayar cicilan rumah yang menunggak, meski tak seratus persen. Jedar mengaku bersyukur memiliki teman-teman yang baik dan perhatian terhadap dirinya.
"Ya kalau dibantu aku pasti senang, bersyukur gitu punya teman-teman yang selalu support. Ya mudah-mudahan gitu," ujar Jessica Iskandar dalam tayangan video yang diunggah oleh salah satu akun TikTok, Rabu (9/11). "Terus kalau sekarang ada omongan kayak gitu (mau bantu) ya kita nggak tahu. Ya kalau dikasih ya terima kasih banyak."
Senada dengan Jedar, Vincent juga bersyukur dan senang jika teman-teman artis sang istri bersedia membantu. "Dibantu sama siapa pun juga kita bersyukur lah," sahut Vincent Verhaag.
"Ya senang lah, namanya juga dibantu. Nggak dibantu juga nggak papa, doa dari teman-teman juga aku udah happy," kata Jessica Iskandar menimpali.
Jessica Iskandar pun mengungkap bahwa sosok Raffi Ahmad memanglah orang yang baik. Jedar lantas membeberkan kebaikan Raffi yang lain, yakni saat pernikahannya dengan Vincent, suami Nagita Slavina itu tak segan memberi angpao sebanyak puluhan juta. Vincent pun membenarkan ucapan istrinya bahwa Raffi memanglah orang yang peduli terhadap rekan-rekan sesama artis.
Reaksi Vincent Verhaag soal bantuan Raffi Ahmad ini menjadi sorotan. Tak sedikit yang berkomentar miring dengan mengatakan Vincent sebagai suami tidak bertanggung jawab, sampai-sampai Raffi harus turun tangan. Kendati kabar Raffi membantu Jedar ini masih belum pasti.
(wk/lara)