Muncul Isu Perebutan Farel Prayoga di Tengah Karir yang Naik Daun
Instagram/farelperayoga
Selebriti

Setelah viral, karir bermusik Farel Prayoga di industri musik dangdut Tanah Air semakin menanjak. Namun, di tengah karirnya yang berada di atas awan, muncul sebuah isu yang kurang baik.

WowKeren - Penyanyi cilik yang namanya semakin dikenal masyarakat luas usai berhasil membawakan lagu "Ojo Dibandingke" di hadapan Presiden Joko Widodo dan pejabat negara lainnya saat HUT RI Ke-77, Farel Prayoga kini memiliki karir yang cemerlang. Saat ini, Farel Prayoga tengah disibukkan dengan jadwal manggung yang sangat padat.

Di tengah karirnya yang naik daun, muncul isu kurang mengenakkan, di mana Farel disebut diperebutkan oleh sejumlah pihak di kota asalnya, Banyuwangi, Jawa Timur. Adapun isu ini muncul bersamaan dengan munculnya sosok Agung Blarak yang digadang-gadang sebagai sosok pertama yang membawa Farel Prayoga menjadi terkenal seperti sekarang.

Sementara itu, isu perebutan jasa Farel Prayoga itu sendiri diketahui bermula saat Agung Blarak menyinggung mengenai kontrak penyanyi cilik itu yang kini mendadak berada dalam manajemen Aneka Safari Records. Padahal, sebelumnya, Farel disebut masuk ke dalam manajemen One Nada Music, dan jatuhnya kepada manajemen baru itu tanpa sepengetahuan Agung Blarak.

"Saya enggak tahu, itu kan pihak Aneka Safari mengambil Farel, sebelumnya kan enggak tahu saya. (Farel) dikontrak itu saya enggak tahu, tahu-tahu sudah satu bulan," ungkap Agung Blarak dalam keterangannya dalam Kanal YouTube LSAP Banyuwangi, dilihat Selasa (29/11).


Kemudian, Agung Blarak mengatakan bahwa kabar Farel Prayoga dikontrak Aneka Safari Records pun akhirnya terdengar oleh pihak manajemen One Nada Music, hingga ia pun mendapatkan konfirmasi. Ia pun menegaskan tidak mengetahui mengenai kontrak baru Farel Prayoga dengan Aneka Safari Records, sehingga memberi penjelasan seadanya.

"Makanya saya kaget, pas One Nada bilang 'kontraknya ini gimana, kok ada di Aneka Safari'," terang Agung Blarak. Berselangnya waktu, menurutnya, Farel Prayoga pun memberi tahunya terkait kontrak dari Aneka Safari Records.

Semenjak saat itu, disebutkan Agung Blarak, Farel Prayoga tak lagi menjalin komunikasi dengannya. Atas hal ini, ia menyampaikan sebuah pesan agar tidak lupa kepada orang yang sudah berjasa padanya.

"Kalau sudah jadi orang, jangan lupa yang di bawah. Ibaratnya, kayak panjat pinang. Panjat pinang itu kan kalau enggak ada orang yang di bawah, enggak akan sampai ke atas," tutup Agung Blarak.

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru