Bule Lokal, Caitlin Halderman Ternyata Pernah Sepedaan Pakai Gelas Plastik Bekas Hingga Nyeker
Instagram/caitlinhalderman
Selebriti

Meski terlahir sebagai anak blasteran, namun Caitlin Halderman mengaku tidak memiliki keuntungan atau keistimewaan tersendiri. Ia bahkan juga memiliki masa kecil seperti anak pada umumnya.

WowKeren - Caitlin Halderman merupakan artis cantik muda berbakat Indonesia berketurunan Belanda. Meski begitu, rupanya Caitlin besar di Jakarta, Indonesia. Alhasil, ia pun tak asing dengan kehidupan sebagai anak-anak Indonesia pada umumnya.

Mengingat Caitlin memiliki paras yang sangat bule, tentunya tidak menyangka bahwa ia memiliki kehidupan masa kecil yang sangat melokal. Bahkan, ia juga mengetahui permainan-permainan legend yang biasa dimainkan anak-anak lokal seperti main sepeda menggunakan gelas plastik bekas air mineral kemasan untuk dijadikan sebagai bunyi-bunyian.

Hal lain yang tak disangka-sangka juga dilakukan Caitlin sebagai anak blasteran, ia ternyata juga pernah bermain tidak memakai alas kaki atau biasa disebut nyeker. "Aku bener-bener full di Jakarta semua, ya (sekolah) swasta," ujar Caitlin, dilihat dari akun TikTok @tema.indonesia, Rabu (25/1).

Sementara saat ditanya mengenai permainan waktu anak-anak yakni balon yang ditiup dan ditambal pakai mulut, ia pun mengetahui hal tersebut. "Tahu, aku enggak seterprivilege itu. Aku kalau main tuh di, nyeker, nyeker. Dulu tinggal di rumah, main nyeker," ungkap Caitlin.


Photo-INFO

TikTok

Caitlin rupanya juga memiliki pengalaman saat anak-anak diteriakin temannya untuk diajakin salat tarawih. "Jaman, jaman kalau mau teraweh, 'Caitlin, teraweh yuk', gitu, gitu," imbuhnya.

"Sepedahan, terus kadang teketeketeketek, botol, (gelas bekas air mineral kemasan)," ucap Caitlin sembari tertawa. Indra Jegel yang pada saat itu tengah menjadi pemandu acara tersebut lantas menyebut dan tak menyangka bahwa Caitlin juga pernah melakukan hal-hal anak kecil lokal.

Meski begitu, ada hal yang biasa diketahui oleh anak-anak lokal, tapi Caitlin tidak mengetahuinya yakni mengenai kebiasaan menggenggam atau mengantongi batu untuk menahan rasa ingin buang air besar (BAB). "Enggak (tahu menahan rasa ingin BAB dengan mengantongi batu)," ucap Caitlin.

Cerita Caitlin mengenai masa kecilnya yang seperti anak lokal itu pun mendapat respons positif dari publik. "caitlin apa adanya bgt suka 🥰" ujar netter. "bule rasa indo idolaku sih caitlin😂" ungkap netter. "caitlin emg keliatan bgt anaknya asik," kata netter lainnya.

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru