Spesialis Bocil, ENHYPEN Bakal Jadi Pengisi Suara Film 'Baby Shark'
Twitter/ENHYPEN_members
Selebriti

Setelah 'Hey Tayo' dan 'Billy Poco', ENHYPEN akan kembali terlibat proyek yang diperuntukkan bagi anak-anak. Mereka telah ditunjuk untuk menjadi pengisi suara dalam film animasi 'Baby Shark'.

WowKeren - Dalam diskografi ENHYPEN, boy grup ini mempunyai dua lagu anak-anak yakni "Hey Tayo" dan "Billy Poco" untuk animasi "Tayo the Little Bus". Kali ini, mereka akan kembali berpartisipasi dalam film "Baby Shark's Big Movie" sebagai pengisi suara.

Pada Kamis (30/3) waktu setempat, perusahaan Amerika Serikat seperti Nickelodeon, Paramount+ dan The Pinkfong Company mengumumkan pemeran tambahan untuk "Baby Shark's Big Movie". Film ini mengadaptasi lagu anak-anak terkenal yakni "Baby Shark".

Dalam film animasi anak-anak ini, ENHYPEN akan menjadi voice actor (VA) untuk band K-Pop beluga bawah air. Selain mereka, diumumkan pula nama-nama terkenal seperti Ashley Tisdale, Ego Nwodim, Lance Bass dan masih banyak lagi sebagai pemeran tambahan.

"Baby Shark's Big Movie" menceritakan tentang Baby Shark yang keluarganya pindah ke kota hiu Chomp City. Karena terpaksa menyesuaikan diri dengan kota baru tanpa sahabatnya, Baby Shark juga menemui rintangan ketika bertemu bintang pop dari laut yang jahat dan berencana mencuri bakat bermusiknya.

Spesialis Bocil, ENHYPEN Bakal Jadi Pengisi Suara Film \'Baby Shark\'

Source: Soompi


Dari serial "Baby Shark" yang tayang di Paramount+, bintang-bintang besar juga akan muncul sebagai VA. Mereka antara lain Cardi B, Offset, anak pasangan Kulture dan Wave, Kimiko Glenn, Luke Youngblood, Natasha Rothwell dan Eric Edelstein akan melanjutkan peran mereka dalam film ini.

Spesialis bocil, ini bukan kali pertama ENHYPEN terlibat dalam proyek yang diperuntukkan untuk anak-anak. Sebelumnya, mereka sempat menyumbang suara untuk lagu tema "Tayo The Little Bus" pada 2021 lalu. Bukan hanya dari audio, mereka juga merekam MV untuk "Hey Tayo" dan "Billy Poco".

Sementara itu, ENHYPEN baru menyelesaikan tur dunia pertama "MANIFESTO" yang dibuka di Seoul sejak September 2022. Setidaknya mereka telah menggelar 22 pertunjukan di Korea Selatan, Amerika Utara, Jepang, Thailand dan Filipina.

Baru-baru ini, ENHYPEN meraih posisi ke-6 di jajaran Global Album Sales Chart 2022 yang dihimpun International Federation of the Phonographic Industry (IFPI). Album terbaru mereka "MANIFESTO: DAY 1" telah terjual lebih dari 1,5 juta copy, membuat boy grup besutan BE:LIFT LAB ini mendapat title million seller.

Pada bulan Mei, ENHYPEN juga dijadwalkan tampil di KCON 2023 di Jepang. Kemudian mereka bakal manggung di Weverse Con Festival 2023 pada dan Lotte Duty Free Family Concert pada Juni mendatang.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait