Serem, Jennie BLACKPINK Nyaris Jatuh dari Panggung di Konser 'BORN PINK' Stadion MetLife
Instagram/jennierubyjane
Musik

Sebuah video dari konser 'BORN PINK' yang diadakan di Stadion MetLife di New Jersey akhir pekan lalu mulai menyebar dan menyebabkan para penggemar mengkritik penyelenggara acara.

WowKeren - BLACKPINK sukses menggelar konser "BORN PINK World Tour Encore" mereka di Stadion MetLife, New Jersey, akhir pekan lalu. Di sini, Jennie hampir jatuh dari panggung sehingga membuat para penggemar khawatir.

Pada 13 Agustus waktu setempat, sebuah video dari konser "BORN PINK World Tour Encore" BLACKPINK yang diadakan di Stadion MetLife di New Jersey sehari sebelumnya, mulai menyebar dan menyebabkan para penggemar mengkritik penyelenggara acara.

Menurut media lokal Goody25, berbagai akun media sosial membagikan klip saat Jennie menampilkan "Forever Young" di konser tersebut. Secara khusus, selama performance ini, penyanyi kelahiran 1996 tersebut terlihat sedikit bersandar di pagar panggung untuk berpose.

Namun, pada saat itu, pagar mulai miring dan sepertinya tak kuat menyangga berat tubuh Jenie. Untungnya, pelantun "Shut Down" itu dengan cepat berpegangan pada pagar, menghindari kecelakaan serius. Itu adalah situasi tegang di mana sang idol hampir jatuh dari panggung.


Serem, Jennie BLACKPINK Nyaris Jatuh dari Panggung di Konser \'BORN PINK\' Stadion MetLife

Di saat yang sama, meski terkejut sesaat, Jennie dengan cepat menunjukkan kembali senyumnya, menunjukkan sikap profesional saat berinteraksi dengan penggemar. Senyumnya yang cerah sepertinya meyakinkan penggemar yang khawatir, dengan mudah membuat orang terkesan dengan profesionalismenya.

Penggemar yang menonton video tersebut mengungkapkan emosi yang campur aduk, ada yang marah. Akibatnya, mereka meninggalkan komentar seperti, "Meskipun agensi dan penyelenggara telah mendapatkan banyak uang, mereka bahkan tidak dapat memberikan perlindungan paling mendasar bagi para artis."

Sementara itu, BLACKPINK menjadi girl grup pertama yang tiket pertunjukannya terjual habis dalam dua hari berturut-turut di Stadion MetLife. Selain itu, mereka juga membuat sejarah dan memecahkan rekor lewat raihan "BORN PINK World Tour Encore".

Secara khusus, tur dunia "BORN PINK" BLACKPINK telah menghasilkan total 220.514.965 USD (sekitar Rp 3,35 triliun), dengan total 1.258.048 tiket terjual. Pendapatan rata-rata untuk satu pertunjukan adalah 4.594.062 USD (sekitar Rp 69,9 miliar), sedangkan harga rata-rata untuk satu tiket adalah 175,28 USD (sekitar Rp 2,6 juta).

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait