Adegan Ciuman Han So Hee dan Park Seo Joon di 'Gyeongseong Creature' Part 2 Tuai Kritikan
Naver
TV

'Gyeongseong Creature' sudah dipastikan akan merilis season 2. Tim produksi sudah membocorkan bahwa alur season 2 akan menampilkan kisah 78 tahun berlalu sejak kejadian di musim 1.

WowKeren - "Gyeongseong Creature" part 2 telah dirilis sejak 5 Januari lalu. Drama itu menampilkan perkembangan drastis dalam hubungan Jang Tae Sang (Park Seo Joon) dan Yoon Chae Ok (Han So Hee) setelah berhasil kabur dari Rumah Sakit Ongseong.

Di episode kesembilan, Tae Sang dan Chae Ok bahkan terlihat berciuman mesra untuk menunjukkan rasa cinta kepada satu sama lain. Akan tetapi, adegan ciuman pasangan utama "Gyeongseong Creature" itu justru menuai kritikan dari para penonton.

"Di bagian 1, aku setidaknya bersemangat dengan kemunculan monster itu, tetapi di bagian 2, satu-satunya hal yang tampaknya menarik adalah adegan ciuman berdurasi 1 menit. Namun, maksudku, adegan ciuman itu pun membosankan," tulis seorang netizen.

"Bahkan dengan adegan ciuman berdurasi 1 menit, aku harus mempercepat dan menonton dengan kecepatan 1,5x," tambah yang lain. "Aku berharap bagian 2 akan lebih baik karena semuanya mulai berjalan lancar, tapi ini benar-benar mengecewakan," sahut netizen lainnya.


Adegan Ciuman Han So Hee dan Park Seo Joon di \'Gyeongseong Creature\' Part 2 Tuai Kritikan

Source: Netflix

Di sisi lain, "Gyeongseong Creature" part 2 menampilkan ending terbuka di mana Chae Ok sempat meninggal setelah mendapatkan tembakan dari tentara Jepang. Namun, ibunya yang menjadi monster, menjatuhkan putrinya ke dalam air.

Virus yang membuat tubuh ibunya menjadi monster, kini berpindah masuk ke tubuh Chae Ok. Wanita itu langsung membuka matanya tak lama kemudian. Di sisi lain, Tae Sang tampak masih menunggu Chae Ok akan muncul lagi di hadapannya.

"Gyeongseong Creature" sudah dipastikan akan merilis season 2. Tim produksi sudah membocorkan bahwa alur season 2 akan menampilkan kisah 78 tahun berlalu sejak kejadian di musim 1. Tae Sang juga kini sudah menjadi karakter baru dengan nama Ho Jae.

Sementara itu, "Gyeongseong Creature" season 2 dipastikan akan menampilkan karakter baru yang dimainkan Lee Mu Saeng dan Bae Hyeon Seong. Proses syuting season baru juga sudah selesai. Kini, penonton hanya tinggal menantikan pengumuman tayang dari Netflix.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru