Fuji An Sibuk Magang Bareng Tasya Farasya di Tengah Dugaan Sindiran Atta Halilintar
Instagram
Selebriti

Atta Hallilintar belakangan diduga menyindir pernikahan mendiang Vanessa Angel. Namun, Atta telah memberikan klarifikasi. Sebagai adik ipar Vanessa, Fuji An pun ikut bereaksi.

WowKeren - Pernikahan mendiang Vanessa Angel dengan Febri Adriansyah alias Bibi belakangan ramai dibicarakan. Hal ini bermula ketika Atta Halilintar me-repost unggahan yang menyinggung tentang pernikahan Vanessa.

Sebagai adik ipar Vanessa, Fuji An diduga ikut bereaksi. Melalui akun InstaStory miliknya pada Sabtu (10/8), Fuji mengunggah potret putra Vanessa, Gala Sky, yang tampil lucu mengenakan kostum harimau. Namun, tulisan yang menyertai potret Gala justru mencuri perhatian.

"Jangan ya om ya," tulis Fuji dalam meme tersebut. "Hah. Ko gitu sih :( [sic!]."

Seakan sadar diingatkan, Atta kemudian memberikan penjelasan. Ia membantah jika dirinya menyinggung mendiang Vanessa.

Fuji An Diduga Bereaksi Lewat Meme Gala Sky

InstaStory

Sayangnya, hingga kini Fuji masih belum memberikan tanggapan soal klarifikasi Atta. Ia memilih sibuk magang kerja bersama beauty vlogger Tasya Farasya.


Di sela magangnya, Fuji ternyata menyempatkan diri untuk membuat konten bersama Tasya. Keduanya terlihat asyik berjoget bak kakak dan adik. Di akhir video, Tasya pun menggendong Fuji. Keduanya tampak tertawa bahagia.

"Gendong dedek @fuji_an sebagai anak magang @mop.beauty [sic!]," tulis Tasya di bagian keterangan unggahannya. Unggahan Tasya tak pelak banjir komentar netizen.

"Khusus memongku tolong yahh kalo nanti ada apa2 (semoga aja ngga) berhubungan sama Fuji jangan dihujat kejam kek yg lain. Takut banget 🥲 soalnya serem kesenggol dikit aja diserang. Khusus memong ku tersayang jangan yaa❤️ [sic!]," komentar pemilik akun @urf***e20. "Gapaham maksudnya kekmana😭 [sic!]," balas Tasya."@tasyafarasya haters berkedok fans fuji agak serem memong [sic!]," jelas akun @momm***iba21.

Sementara itu, ayah Fuji, yakni Haji Faisal sebelumnya telah menyinggung tentang restu pernikahan Bibi dan Vanessa. Menurut Haji Faisal, keluarga Bibi justru menjadi garda terdepan demi Vanessa.

"Setelah nikah, kami sama mamanya ya sudahlah, anggaplah kita tambah satu anak lagi. Jadi, begitu dia nikah dan kami nikahkan, kami berikan restu, kami rangkul, harus kita angkat ini derajatnya. Kenapa? Karena ya waktu itu menurut saya jauh di bawah si istrinya ini, sedang mengalami kemerosotan, jadi harus kita angkat," ungkap Haji Faisal beberapa waktu silam.

"Banyak yang nge-WA, entah dari kampung lah, dari mana lah, menelepon. Saya selalu, tentu namanya menantu saya pasti bela, sampai saat sekarang ya. Bagi saya yang namanya menantu saya itu adalah anak saya, jadi saya harus bela apapun yang terjadi," tandas Haji Faisal.

(wk/diah)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait