YouTuber Sojang awalnya seolah tidak bisa disentuh karena undang-undang pribadi. Namun, pihak Jang Won Young melaporkan perilaku Sojang ke kantor pusat YouTube di Amerika.
- Farida Amalia Dwi Yanti
- Kamis, 12 September 2024 - 16:00 WIB
WowKeren - YouTuber Sojang saat ini harus menghadapi kasus hukum karena sejumlah idol menuntutnya atas pencemaran nama baik. Salah satu idol yang paling sering Sojang beritakan negatif adalah Jang Won Young IVE.
Sebelumnya, YouTuber Sojang seolah tidak bisa disentuh karena undang-undang pribadi. Namun, pihak Won Young melaporkan perilaku Sojang ke kantor pusat YouTube di Amerika untuk mendapatkan informasi pribadi terkait sang YouTuber.
Dari sana, mudah untuk menuntut Sojang di pengadilan Korea. Banyak idola yang mengikuti langkah Won Young. Saat Sojang terus memenuhi panggilan pemeriksaan, dia sering terlihat dalam perjalanan pulang setelah penyelidikan dan persidangan.
MBC baru-baru ini merilis video ketika memergoki Sojang di jalanan. Ia tampil tertutup dari kepala hingga kaki, bahkan mengenakan sarung tangan di atas masker dan kacamata hitam. Seseorang yang tampaknya adalah seorang livestreamer atau kreator konten menyerbunya saat dia menunggu untuk menyeberang jalan.
Konten kreator itu membawa kamera dan diarahkan ke Sojang. Ia mulai berteriak dan menyeret nama Won Young. "Apakah kamu minta maaf kepada Jang Wonyoung atau tidak? Jawab aku!" teriak konten kreator itu berulang kali.
Namun, Sojang tetap diam dan berusaha menghindar. Video ini langsung ramai menyita perhatian netizen karena banyak yang merasa terhibur melihat bagaimana konten kreator itu menyerang Sojang secara verbal.
"'Jawab!' Kekeke. Aku merasa ini akan berubah menjadi meme. Ah, lucu sekali[sic!]," tulis seorang warganet. "Aku yakin dia tidak pernah membayangkan dia akan menderita lebih buruk lagi setelah menyiksa selebriti[sic!]," tambah yang lain.
"Suaranya serak saat dia berteriak 'Jawab!'[sic!]," sahut warganet lainnya. "Cara dia berteriak 'Jawab!' lucu sekali[sic!]," imbuh lainnya. "[sic!]," lanjut warganet lain. "Aku merasa SNL akan memparodikan ini. Karma[sic!]," pungkas warganet lainnya.
(wk/amal)