Laura Cantik Manglingi saat Perdana Peluk Nikita Mirzani dan Rangkul 2 Adik
Instagram/nikitamirzanimawardi_172
Selebriti

Drama keributan Nikita MIrzani dan sang putri, Laura Meizani Mawardi akhirnya happy ending. Laura kini terlihat lebih cantik terawat saat bertemu Nikita dan tampak berpelukan akur sembari reuni dengan adik-adiknya.

WowKeren - Nikita Mirzani agaknya sukses meluluhkan hati putrinya, Laura Meizani Mawardi. Terbukti, Laura kini patuh dan mau bertemu sang ibu setelah sebelumnya ribut besar.

Dalam sebuah momen, Laura tampak memeluk hangat Nikita sambil menepuk-nepuk punggung sang ibu. Nikita juga isyaratkan sikap haru di pertemuan yang terungkap perdana di publik.

Di sesi lainnya, Laura juga reuni dengan dua adiknya, Azka dan Arkana. Sebagai kakak tertua, Laura tunjukkan rasa sayang buat kedua adiknya itu.

Melihat momen ini, netter jadi terharu. Tak sedikit yang terus mendoakan agar Laura bahagia dan akur dengan Nikita.

"Alhamdulillah Ya Allah TerHaru Merinding ,Kenapa Aku Mewek ya 😭ahkirnya Ibu dan Anak Bisa Saling BerPelukan,BerSatu BerSama Keluarga TerCintaaaa Lovee❤️🤗🤗," kata netter. "Smoga semua kejadian yg kemarin menjadi suatu pelajaran dalam hidupmu ya nak,,, jangan menenggok ke belakang lg karna allah punya rencana di balik semua ujian ini,,, tetap semangat laura 🥰," harap netter. "Aura kecantikannya baru terlihat 👍🙂🙏," kata netter.


Sebelumnya, Nikita beberkan kebahagiaannya karena Laura sudah terlepas dari Vadel Badjideh. Saat ini, Vadel sudah berseragam orange setelah jadi tersangka atas dugaan persetubuhan dan pemaksaan aborsi.

"Apa yang saya bicarakan selalu fakta, tetapi memang selalu tertunda oleh waktu," serunya. "Hari ini bisa kalian saksikan sendiri perjuangan saya untuk membela anak saya, Laura, walaupun saya dicaci, saya dimaki, karena enggak becus mengurus anak, tapi hari ini sudah dibuktikan bahwa apa yang saya bilang semua benar."

Nikita juga nyesek kala mendengar soal kondisi Laura selama tinggal di rumah keluarga Vadel. Rupanya, penghasilan Laura dikuasai oleh pihak keluarga Vadel.

"Segala apapun penghasilannya Laura dari endorse itu masuk ke rekeningnya Martin. Dia untuk makan saja harus nunggu transferan dari keluarga (Vadel)," kata Nikita. "Hati saya tersayat-sayat mendengar cerita anak saya."

Nikita juga mengungkap putrinya mengadu pernah minum air keran terpaksa makan makanan lama. Ia mengaku lega karena proses hukum telah berjalan sehingga penderitaan Laura tak lagi berlanjut.

"Laura itu pernah minum air keran dan dia makan makanan kemarin walaupun mungkin tidak basi," lanjutnya. "Kemarin saya sempat menghilang, ketika mendengarkan kesaksian LM, saya sebagai seorang ibu yang membesarkan yang tidak pernah melakukan keluarga Kang Semir ini lakukan terhadap anak saya. Saya kalau enggak ada hukum, saya udah selesai sudah. Karena udah ada hukum proses hukum aja ya yang dijalankan."

Selain itu, Laura curhat mendapat kekerasan saat bersama Vadel. "Dengar ceritanya pengakuan LM yang juga saya dengar bahwasanya bukan hanya soal yang saya laporkan (tentang dugaan aborsi dan persetubuhan) tapi ada juga kekerasan," kata Nikita.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Berita Terkait