Kenang Zaman Susah, Ternyata Begini Perjuangan Jo In Sung di Masa Muda
Selebriti

Jo In Sung menceritakan perjuangannya saat masih muda dan ingin menjadi aktor terkenal. Intip pengakuannya berikut ini...

WowKeren - Di usianya yang menginjak 36 tahun, Jo In Sung merupakan salah satu aktor Korea Selatan yang sangat populer dan sukses. Namun siapa sangka kalau ternyata Jo In Sung juga pernah mengalami hidup susah di masa mudanya.

Saat menghadiri acara "Youth Concert & Fair 2017" di Seoul Plaza, pada Sabtu (28/10), Jo In Sung membagi kisah masa mudanya yang penuh perjuangan. In Sung mengaku melakukan debut di dunia hiburan saat usianya menginjak 18 tahun. Waktu itu Korea Selatan rupanya tengah dilanda krisis ekonomi sehingga ia harus benar-benar berjuang sebagai aktor.

"Kurasa aku juga sama dengan semua orang di sini, saat masih berusia 20 tahunan kehidupanku juga susah dan menantang," ungkap Jo In Sung. "Aku berusaha melakukan banyak hal yang gagal."


Jo In Sung juga mengungkapkan di masa mudanya ia sempat tak tahu harus bagaimana agar bisa sukses sebagai aktor. "Aku tak tahu banyak (dunia akting) dan tak ada yang menawarkan nasehat ataupun petunjuk padaku," tambahnya.

Bahkan saking susahnya masa muda yang dijalaninya, In Sung bahkan masih enggan mengingatnya. "Sekarang begitu aku sudah melewati usia 30 tahun dan menuju 40 tahun, aku masih merasa kesulitan melihat ke belakang masa mudaku," tuturnya.

Saat ini meski sudah sukses, aktor "It's Okay, It's Love" ini masih ingin terus berkarya dan menggapai mimpi-mimpi barunya. "Kupikir kalau aku sudah menjadi aktor terkenal, maka semua kekhawatiranku akan menghilang. Tapi sekarang aku justru memiliki banyak harapan dan mimpi. Kurasa memang tak akan ada habisnya untuk bermimpi," ungkap Jo In Sung.

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru