Jadi Komunitas Kulit Hitam, Ternyata 'Nick Fury' Ingin Muncul di 'Black Panther'
Getty Images
Film

Saking inginnya muncul, Samuel L. Jackson sampai meminta peran kecil seperti berjalan di jalanan Wakanda.

WowKeren - Nama Samuel L. Jackson tentunya begitu melekat dengan karakter Nick Fury yang ia perankan dalam sejumlah film Marvel Cinematic Universe. Sebelum tampil dalam seri "The Avengers", Nick sendiri digambarkan sebagai salah satu tokoh penting yang wara-wiri dalam berbagai film solo para superhero Marvel. Bahkan karakter ini sudah muncul dalam film "Iron Man 2" yang dirilis pada tahun 2010 lalu.

Namun baru-baru ini, pemeran karakter pemimpin S.H.I.E.L.D. tersebut mengungkapkan fakta menarik seputar kariernya dalam MCU. Saat diundang sebagai bintang tamu dalam acara "Ellen DeGeneres Show", Samuel mengungkapkan bahwa ia ingin Nick Fury terlibat dalam film "Black Panther". Namun sayangnya, keinginan tersebut harus ditolak mentah-mentah oleh para produser.

"Itu ('Black Panther') adalah film yang luar biasa. Tapi aku tidak percaya kau (Samuel) tidak terlibat di dalamnya," tutur Ellen DeGeneres. "Aku juga tidak percaya! Saat mereka (tim produksi) membuat film itu, aku bertanya, 'Jadi, kapan aku pergi ke Wakanda?', dan mereka hanya menggelengkan kepala," jawab Samuel.

Seperti yang diketahui, "Black Panther" merpakan sebuah film yang mengangkat budaya Afrika dan orang kulit hitam. Merasa sebagai bagian komunitas, Samuel pun sangat berharap jika dirinya bisa tampil di film tersebut meski hanya sebagai cameo.


Dilansir NME pada Selasa (12/6), Samuel menyebut bahwa pesan moral tentang ras kulit hitam dan pemberdayaan perempuan yang sangat kuat membuatnya ingin terlibat di film arahan Ryan Coogler itu. Bahkan saking inginnya muncul, aktor berusia 69 tahun ini tak keberatan jika perannya hanya berjalan di Wakanda.

"Aku meminta pada produser, 'Bisakah aku hanya berjalan di jalanan Wakanda agar mereka tahu bahwa aku juga berada di sana?'," lanjut Samuel. "Maksudku, Nick Fury tahu segala sesuatu tentang kulit hitam yang ada di planet ini, jadi dia seharusnya juga tahu tentang Wakanda."

Namun sayangnya, para produser tetap mempertahannya keputusan mereka. Hal tersebut lantaran Nick memiliki peranan khusus untuk film Marvel selanjutnya.

Meski demikian, Samuel sama sekali tidak menyerah. Aktor asal Amerika tersebut kembali meminta untuk tampil dalam sekuelnya, yaitu "Black Panther 2".

"Aku sangat berharap bisa berada di sana ('Black Panther 2'), tapi aku sangat puas dengan kesuksesan film ini ('Black Panther') dan bagaimana semuanya berhasil. Dan pada akhirnya aku mungkin saja bisa berakhir di Wakanda," pungkas Samuel.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait