Hal-Hal yang Menyebabkan Manusia Mengalami Gangguan Makan
Health

Wanita ternyata lebih sering terkena beberapa gangguan makan, seperti ini penyebabnya.

WowKeren - Gangguan makan yang banyak menyerang wanita ini ternyata disebabkan oleh banyak faktor. Tak hanya faktor internal, berupa gen dan kehatan tubuh, tapi juga faktor eksternal seperti kesehatan jiwa dan tekanan mental turut berpengaruh.

Dilansir dari Alodokter, beberapa hal bisa menjadi penyebab terjadinya gangguan makan ini. Penyebab utama adalah adanya campur tangan gen atau keturunan. Beberapa orang diketahui membawa gen yang memicu gangguan makan terjadi padanya. Bisa saja jika seseorang memiliki orangtua atau saudara dekat yang terkena gangguan makan, tak menutup kemungkinan hal yang sama juga terjadi pada mereka.

Selain itu, muncul pula faktor seperti usia yang menyebabkan seseorang terserang gangguan makan. Remaja putri atau wanita muda dengan usia 20 tahun dinilai paling rentan terkena gangguan makan ini.

Setelah membahas faktor internal, faktor-faktor eksternal seperti tekanan lingkungan hingga profesipun berpengaruh terhadap terjadinya penyakit gangguan makan. Ya, profesi seperti atlet, aktor, dan model disebut berisiko tinggi terkena gangguan makan karena dituntut untuk menurunkan berat badan mereka. Selain itu, tekanan akan tubuh langsing yang kerap disematkan pada wanita juga menjadi salah satu faktornya.

Sebagai tambahan, faktor psikologi seperti stress atau juga depresi bisa turut menyebabkan seseorang terserang gangguan makan. Belum lagi diet tak wajar yang banyak dilakukan oleh para wanita demi mengejar tubuh yang langsing dan terlihat cantik.

(wk/silm)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait