Perankan Keara di Film 'Antologi Rasa', Carissa Perusset Sempat Nangis Waktu Syuting Pertama Kali
WowKeren/Fernando
Film

Carissa juga membeberkan karakter Keara yang ternyata sangat berbeda dengan kepribadiannya.

WowKeren - Carissa Perusset menjadi salah satu pemain dalam film "Antologi Rasa" yang akan segera hadir menyapa para penggemar film Indonesia. Dalam film yang diadaptasi dari novel laris karya Ika Natassa ini, Carissa hadir sebagai pemeran Keara.

Ditanya mengenai karakternya, Carissa lantas menjabarkan sifat-sifat Keara yang harus ia perankan. Menurutnya, karakter Keara sangatlah menarik. Carissa juga mengaku merasa respek terhadap karakter Keara yang ia perankan.

"Karakter Keara tuh dia sangat edgy dan pede, confident banget tapi dia juga sensitif on the inside," jelas Carissa saat ditemui WowKeren di bilangan Cikini pada Sabtu (5/1). "Dia tuh mau keliatan sebagai cewek yang strong, independent tapi di dalam hati tuh dia ada soft spot dan itu keliatan setiap kali dia sama Rully."

Carissa menyatakan bahwa karakter yang diperankannya cukup berbeda dengan karakter asli dirinya. Namun, ia merasa bahwa karakter Keara ini sangatlah menawan sebagai seorang wanita. Oleh karena itu, Carissa merasa bangga dan bahagia bisa memerankan Keara dalam film "Antologi Rasa".


Perbedaan lain diungkap Carissa mengenai dirinya dan karakter Keara. Menurutnya, Keara sangatlah girly. "Dia girly banget. Aku enggak pernah pake rok, dress, paling ke style dan kepedean dia," lanjut Carissa.

Meski senang memerankan karakternya, Carissa justru mengaku sempat menangis saat syuting pertama kali. Iapun menjabarkan alasannya. "Saking enggak percaya dirinya sih. Aku tuh enggak kenal banyak orang di lokasi. Terus tuh kayak Junot Herjunot Ali enggak ada, Refal Refal Hady enggak ada. Untungnya ada acting coach. Aku tuh enggak pede dan setakut itu lah jadi nangis dan enggak mau syuting," kenang Carissa.

Kendati demikian, Carissa akhirnya berhasil mengembalikan kepercayaan dirinya yang sempat hilang. "Aku mncoba mencari kenyamanan dengan orang di sekeliling aku dan kenyamanan di depan kamera. Selain itu ya paling mencoba melatih ekspresi aku aja. Karena Keara (karakternya) pede banget kan. Jadi ya coba itu aja," pungkas Carissa.

Film "Antologi Rasa" rencananya akan tayang di seluruh bioskop Indonesia pada 14 Februari 2019 mendatang. Film ini diproduksi oleh Soraya Intercine Films dan disutradarai oleh Rizal Mantovani.

(wk/silm)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel