Akibat Pakai Cara 'Selonong Boy', Nafa Urbach Gagal Nyaleg
Instagram/nafaurbach
Selebriti

Tahun ini merupakan kali pertama Nafa Urbach terjun ke politik yang sayangnya gagal akibat cara yang dipakai. Tidak menyerah, Nafa mengaku akan kembali mencoba lima tahun lagi.

WowKeren - Nafa Urbach mendaftarkan diri sebagai calon legislatif dari Partai Nasional Demokrat (Nasdem) di Pemilu 2019 lalu. Sayangnya, nama Nafa tak lolos dan dipastikan gagal melangkah menjadi anggota DPR RI.

Kendati begitu, mantan istri Zack Lee ini akan tetap konsisten untuk terjun ke dunia politik. Nafa lantas menceritakan warga dapilnya (daerah pilihan) yang sempat selalu menanyakan hasil perhitungan suara.

"Dari warga Magelang sendiri, dapil sendiri aduh sampai saat ini saya tuh masih di 'Mba Nafa gimana hasilnya? Sudah dapat belum?' karena saya tahu mereka berharap banget saya untuk dapat," kata Nafa, dilansir HotDetik pada rabu (29/5). "Semua tergantung dari suara itu sendiri."

Meski gagal, bukan berarti Nafa menyerah. Lima tahun ke depan, ibu satu anak ini yakin akan mendapatkan kesempatan untuk bisa duduk di kursi legislatif. Maka dari itu, untuk mendapatkan kesempatan itu, Nafa memilih untuk memperdalam ilmu politik serta strategi yang akan diambilnya.


"Kalaupun saya nggak dapat suara untuk tahun ini ya saya masih punya kesempatan lima tahun untuk saya belajar lagi," ungkap Nafa. "Tapi saya punya waktu 3 tahun lah untuk menimba ilmu, saya harus tahu strategi, saya harus tau lapangan, saya harus tau gimana pertarungan ke depan."

Wanita berusia 38 tahun ini mengaku pengalaman pertamanya terjun ke ranah politik menggunakan cara yang salah. "Kalau ini kan gila saya selonong boy habis," ujar Nafa.

Gagal membuat mantan kekasih Primus Yustisio ini makin tahu jika untuk mengambil hati masyarakat, bukan hanya sekedar pengetahuan saja yang dimiliki. Melainkan juga aksi nyata saat terjun kampanye.

"Action itulah yang harus dilakukan oleh para caleg itu," pungkas Nafa. "Memang banyak sekali caleg yang cuma oke hanya bermodal pengetahuan, ternyata banyak mengecewakan masyarakat itu sendiri, banyak janji-janji yang tidak ditepati."

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait