Henry Cavill Pastikan Dirinya Masih Perankan Superman
Warner Bros. Pictures
Film

Sebelumnya beredar desas-desus bahwa Henry Cavill hengkang dari Warner Bros lantaran studio tersebut tidak memiliki rencana untuk film-film DCEU yang melibatkan sang aktor di dalamnya.

WowKeren - Para penggemar film-film besutan DC Extended Universe (DCEU) tentunya telah mendengar desas-desus soal hengkangnya Henry Cavill dari Warner Bros, yang mau tak mau membuat aktor ganteng itu melepas perannya sebagai Superman.

Namun setelah sekian lama desas-desus ini beredar, kini Henry Cavill buka suara secara langsung dan menegaskan jika dirinya tidak pensiun dan masih akan terus memerankan karakter superhero ikonik tersebut.

Belum lama ini, aktor "Mission: Impossible - Fallout" tersebut menekankan jika dirinya tak akan membiarkan peran Superman jatuh ke orang lain. Cavill lantas mengonfirmasi jika dirinya akan terus memerankan karakter tersebut.

"Aku tak akan menyerahkan peran ini pada siapapun," tutur aktor "The King" itu. "Aku masih ingin berkontribusi sebagai Superman. Masih banyak yang belum aku maksimalkan, aku ingin merefleksikan Superman seperti dalam komiknya," tegasnya.


Di sisi lain, karier Henry Cavill sebagai Superman sendiri dimulai saat sang aktor membintangi film "Man of Steel" arahan sutradara Zack Snyder. Film rilisan tahun 2013 ini menceritakan origin story dari sang Superman.

Henry lantas kembali memerankan superhero dengan nama asli Clark Kent tersebut dalam film "Batman v Superman: Dawn of Justice". Dalam film ini, ia beradu peran dengan sang Dark Knight, Batman, yang diperankan oleh Ben Affleck. Henry juga kembali muncul di film team-up superhero DC, "Justice League", pada 2017 lalu.

Namun sayangnya, sejak saat itu Warner Bros tidak pernah memiliki rencana lagi untuk "Man of Steel 2" ataupun film-film DCEU yang melibatkan Henry Cavill di dalamnya. Alhasil, sempat muncul berita kalau Henry Cavill keluar dari DCEU pada tahun lalu. Namun kala itu pihak studio ataupun sang aktor sendiri tidak membenarkan rumor tersebut.

Setidaknya sebelum Henry kembali mengenakan jubah Superman lagi seperti ucapannya, penggemar masih bisa melihat akting gemilang sang aktor sebagai Geralt of Rivia di serial Netflix, "The Witcher".

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru