Sekuel 'Tomb Raider' Bakal Diadaptasi dari Dua Game Sekaligus
Film

Meski belum ada judul resmi yang diumumkan untuk film ini, namun aktris cantik Alicia Vikander dipastikan bakal kembali memerankan karakter Lara Croft di sekuel 'Tomb Raider'.

WowKeren - Kabar gembira datang untuk para pecinta karakter Lara Croft. Pasalnya karakter strong woman ini bakal kembali menyapa lewat sekuel "Tomb Raider" yang siap diproduksi.

Usai mengumumkan penulis naskah dan menetapkan tanggal rilis, kini MGM membagikan detail baru terkait sekuel ini. Dilansir dari Dafunda, terungkap bahwa sekuel ini akan mengadaptasi dua storyline versi gamenya sekaligus.

Kabarnya, plot kisah yang akan digunakan adalah dari "Rise of the Tomb Raider" (2015) dan "Shadow of the Tomb Raider" (2018). Bukan hanya itu saja, adaptasi kisah ini bakalan persis seperti di game-nya yang dijamin bakalan memuaskan seluruh penggemar.

Sementara itu, sutradara Ben Wheatley ditunjuk untuk mengarahkan sekuel ini. Sebelumnya, Ben sendiri dikenal membesut sejumlah film populer seperti "High-Rise", "Free Fire" dan "Kill List. Terpilihnya Ben Wheatley ini tentunya membuatnya menggantikan Roar Uthaug yang mengarahkan film pertama, tetapi tidak terikat untuk kembali pada sekuelnya.


Meski belum ada judul resmi yang diumumkan, namun si cantik Alicia Vikander dipastikan bakal kembali memerankan Lara Croft di sekuel ini. Sementara itu, MGM telah menetapkan tanggal rilis 19 Maret 2021 untuk sekuel "Tomb Raider" ini. Proses produksi sekuel "Tomb Raider" dijadwalkan akan berlangsung dalam waktu dekat dan dilakukan di beberapa negara.

Pengumuman soal tanggal rilis dan sutradara ini tentunya menyusul Amy Jump yang pada bulan April lalu ditunjuk sebagai penulis naskah. Amy Jump sendiri dikenal luas usai membesut film "High Rise" dan "Free Fire" bersama Ben Wheatley selaku pasangannya. Tentunya ini akan menjadi proyek ketiga yang menampilkan kolaborasi antara Amy dan Ben.

Di sisi lain, sebelum diperankan oleh Alicia Vikander, karakter Lara Croft sendiri lebih dulu dimainkan oleh aktris kondang Angelina Jolie. Aktris "Maleficent: Mistress of Evil" tersebut tercatat berperan sebagai sang strong woman dalam "Lara Croft: Tomb Raider" serta "Lara Croft Tomb Raider: Cradle of Life".

Sementara itu, "Tomb Raider" sendiri merupakan sebuah film yang diadaptasi dari video game. Film ini mengisahkan sosok Lara Croft, seorang gadis berusia 21 tahun yang harus melawan berbagai rintangan demi menyelidiki hilangnya sang ayah semenjak tujuh tahun silam. "Tomb Raider" sendiri dirilis sejak Maret 2018 lalu dan tercatat meraup keuntungan sebesar USD 216 juta (sekitar Rp 3 triliun) secara global.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru