Ari Lasso Curhat Sedih Gagal ke Liverpool Gara-gara Pandemi Covid-19
Instagram
Selebriti

Ari Lasso mengaku tidak bisa pergi ke Liverpool untuk menyaksikan pertandingan sepak bola. Ari pun merasa sedih lantaran tidak bisa menyaksikan pertandingan klub favoritnya akibat Covid-19.

WowKeren - Berbagai acara di dunia harus ditangguhkan bahkan dibatalkan akibat pandemi Covid-19. Salah satunya adalah pergelaran kompetisi sepak bola dunia yang merupakan salah satu cabang olahraga kegemaran hampir seluruh masyarakat. Kekecewaan tentu dirasakan oleh para penggemar olahraga tersebut, salah satunya adalah Ari Lasso.

Ari Lasso adalah salah satu musisi top Tanah Air yang menjadi penggemar berat klub sepak bola Liverpool FC. Ari pun sudah jauh-jauh hari merencanakan kepergiannya ke Inggris untuk menonton pertandingan klub sepak bola favoritnya tersebut. Namun salah satu juri "Indonesian Idol" itu harus mengurungkan niatnya akibat pandemi Covid-19 yang hingga kini masih berlangsung.

Ari pun menceritakan kisah sedihnya yang tak bisa melihat secara langsung pertandingan klub favorit itu melalui media sosial. "Malam ini mustinya aku berangkat ke liverpool sm @coro_coro buat nonton @liverpoolfc vs @burnleyofficial Sabtu malam ... tapi.... ah sudahlah ....... #YNWA #STAYSAFE #STAYHEALTHY," tulis Ari pada Rabu (22/4) kemarin.


Sejumlah pertandingan diketahui juga ikut terganggu akibat pandemi Covid-19. Melihat postingan tersebut, banyak netizen yang mengaku merasakan hal serupa. Mereka pun mulai mengungkapkan perasaannya masing-masing di kolom komentar.

"Sabar pak ari,,,keadaan lagi kayak gini,,aku juga pengen nonton MU ku juga e,,lagi bagus bagusnya sekarang malah kayak gini," tulis @ahmaxxxx menggunakan bahasa Jawa. "Yg sabar kk.. Kita nobar aja dr rmh.. Dr pada nambah resiko kan ya.. Kita tetap dukung club kesayangan kita bersama.. Liverpool FC," imbuh @qiaxxxx. "Mangaaatt om, yg pntg stay healthy, liverpool sudah membuktikan pantas juara," sambung @choixxxx.

Seperti yang diketahui, gelaran premier league telah ditangguhkan sejak bulan Maret lalu. Hal itu lantaran penyebaran virus Corona di Eropa dan Inggris yang semakin parah. Beberapa pemain bahkan juga dikabarkan terjangkit Covid-19. Hingga saat ini belum ada yang bisa memastikan kapan penangguhan tersebut dibatalkan.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru