Terungkap Cincin Putri Diana yang Dipakai Kate Middleton Sebenarnya Diwariskan pada Pangeran Harry
Getty Images
Selebriti

Cincin dengan batu safir Ceylon 12 karat yang selalu dipakai Kate tersebut dulunya merupakan cincin tunangan Putri Diana pada 1981 silam. Cincin itu sebenarnya diwariskan pada Harry, bukan William.

WowKeren - Topik soal keluarga Kerajaan Inggris memang tampaknya selalu menarik untuk diikuti. Tak terkecuali fakta terbaru tentang cincin pertunangan Kate Middleton, yang selama ini diketahui sebagai cincin warisan dari mendiang ibu mertuanya, Putri Diana.

Duchess of Cambridge ini diketahui mendapatkan cincin tersebut saat Pangeran William melamarnya pada tahun 2010 silam. Cincin dengan batu safir Ceylon 12 karat dan dikelilingi oleh 14 berlian solitaire itu dulunya merupakan cincin tunangan Putri Diana yang diberikan oleh Pangeran Charles ketika mereka bertunangan pada 1981.

Namun usut punya usut, sebenarnya cincin safir biru ini bukan diwariskan pada William, melainkan Pangeran Harry. Dilansir dari Marie Claire, setelah Putri Diana meninggal di 1997, harta benda kepunyaannya otomatis jatuh pada kedua anaknya, Pangeran William dan Harry. Mereka juga diminta untuk memilih salah satu benda kesayangan Diana sebagai barang kenangan sebelum pindah ke St James Palace dari Kensington Palace.

Disebutkan bahwa William lebih memilih jam Cartier kesayangan Diana dibandingkan cincin safir tersebut. Sedangkan Harry mengambil cincin ikonik sang ibu. Kendati demikian, keduanya memiliki perjanjian bahwa siapapun yang bertunangan lebih dulu akan memberikan cincin tersebut pada pasangannya.


"Pangeran William mengambil jam Cartier milik Diana, sementara Pangeran Harry mengambil cincin tunangan dari batu Safir dan Berlian. Tapi rupanya mereka punya perjanjian bahwa siapapun yang bertunangan lebih dahulu, ia lah yang akan mendapatkan cincin tersebut," ujar seorang sumber.

Karena Pangeran William lebih dulu menemukan tambatan hatinya, akhirnya Harry pun mau tak mau melepas cincin milik sang ibu untuk diberikan pada Kate Middleton. Dalam film dokumenter berjudul "The Diana Story", mantan pelayan pribadi Diana, Paul Butler mengungkapkan bahwa tindakan Harry yang berbesar hati melepas cincin berharga tersebut akan membuat mendiang ibunya bangga. Menurut Paul Butler, Diana akan melakukan hal yang sama jika ia berada di posisi Harry.

"Ini adalah cincin pertunangan ibu saya, jadi saya rasa ini adalah pilihan yang baik karena tentu saja ia tak bisa hadir untuk menikmati kesenangan yang kami rasakan saat ini," ujar William dalam sebuah wawancara setelah hari pertunangannya dan Kate. "Ini merupakan cara saya untuk menyertakan ibu saya dalam hari penting tersebut."

Di sisi lain, hingga kini Kate Middleton sendiri selalu menggunakan cincin tersebut ke manapun ketika menghadiri acara resmi Kerajaan. Bahkan cincin batu safir itu seakan sudah menjadi aksesoris wajib yang akan selalu dikenakan oleh Kate sejak bertunangan dengan William hingga sekarang.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru