Bikin Penasaran Dan Tegang, Ini 7 Rekomendasi Game Misteri Atau Detektif Yang Cukup Menguras Otak
Tekno

Game misteri dan detektif merupakan sebuah game yang biasanya membuat penggunanya melakukan penyelidikan untuk memecahkan suatu masalah dari sebuah kasus. Game ini cocok untuk pengguna yang suka tantangan.

WowKeren - Saat ini banyak orang yang gemar sekali memainkan game bahkan sampai kecanduan. Sejatinya, game diciptakan memang untuk menghibur orang. Bahkan saat ini banyak game yang sengaja diciptakan untuk menantang sisi kompetitif kalian. Alhasil banyak sekali game yang bertemakan misteri yang cukup memeras otak.

Game misteri dan detektif merupakan sebuah game yang biasanya membuat penggunanya melakukan penyelidikan untuk memecahkan suatu masalah dari sebuah kasus. Dan pastinya banyak orang yang berkeinginan menjadi seorang detektif karena dianggap keren dan menantang,

Game ini juga umumnya memiliki ciri khas musik latar yang menegangkan serta grafis visual yang mencekam. Untuk beberapa game, kalian hanyalah perlu mengikuti alur cerita dan memecahkan hal yang janggal diantaranya. Penasaran apa saja? Berikut tim WowKeren rangkum 7 game misteri dan detektif yang cocok untuk kalian yang suka tantangan. Yuk disimak!

(wk/putr)

1. CSI: Hidden Crimes


CSI: Hidden Crimes

Sesuai dengan namanya, game satu ini merupakan game petualangan dengan tema investivigasi. Pada CSI: Hidden Crimes kalian akan bertugas sebagai detektif yang mana harus menemukan dan meneliti bukti-bukti serta menemukan pelaku dari setiap kejahatan yang terjadi.

Game besutan Ubisoft ini mengajak pemainnya untuk menemukan berbagai petunjuk di TKP, menginterogasi tersangka dan saksi, serta menyelidiki barang bukti lewat mini-games yang seru untuk dimainkan. Game detektif Android ini bahkan telah banyak mendapat penghargaan sebagai game detektif terbaik saat ini loh.

2. Sherlock Holmes Lost Detective


Sherlock Holmes Lost Detective

Siapa sih yang enggak tahu Sherlock Holmes? Tokoh satu ini merupakan salah satu karakter yang paling terkenal jika berhubungan dengan detektif. Di game detektif paling seru ini Sherlock Holmes diceritakan menghilang dan pemain bertugas sebagai penggantinya. Seperti dalam ceritanya, kalian akan ditemani oleh sahabat Sherlock Holmes yaitu John Watson.

Kalian akan berperan sebagai detektif newbie yang bertugas di Scotland Yard. Selain memecahkan kasus-kasus yang disediakan, di game detektif Android ini kalian juga akan menemukan alasan hilangnya Sherlcok Holmes. Hidden Objects dan Puzzle yang seru membuat game ini patut kamu coba.

3. Criminal Case


Criminal Case

Seri game Criminal Case ini menawarkan beberapa trik baru, seperti benda tersembunyi bergaya puzzle yang teracak. Ada juga beberapa antarmuka clik-and-drag seperti menyeret benda untuk menemukan petunjuk. Di sini kalian akan memerankan sebagai penyidik polisi pemula yang perlu memecahkan beberapa kasus kriminal pembunuhan.

Pemain mempelajari adegan kejahatan dengan mengklik pada objek yang berbeda yang tersebar di seluruh area. Semakin cepat kamu menemukan, semakin besar skor dan reward yang diperoleh. Kalian bakal dapat bintang dengan menginvestigasi TKP, yang pada gilirannya digunakan sebagai mata uang ketika saatnya untuk melakukan otopsi, menganalisis bukti, atau menginterogasi saksi dan tersangka.

4. I am Innocent


I am Innocent

I am Innocent adalah game yang bercerita tentang serial killer dan para pemainnya harus menemukan pelakunya dan kamu akan dibantu oleh sahabat-sahabat di dalam game tersebut. Jika kesulitan kalian bisa meminta bantuan seorang hacker untuk menyelesaikan quest dengan cepat. Game ini memberikan simulasi di situasi kerja.

Game petualangan android I am Innocent ini diciptakan oleh Guts United. Di sini kalia menyelesaikan sebuah puzzle untuk bisa memecahkan misteri-misteri tersebut dengan cepat. Ada juga scoring audio yang memang cukup menakutkan makin menambah sensasi ketakutan dalam memainkan game ini.

5. Ghost Town Adventures


Ghost Town Adventures

Ghost Town Adventures adalah salah satu game petualangan-misteri yang populer, sampai saat ini lebih dari 10 juta orang telah mengunduhnya. Terlebih tidak ada iklan yang bagi seabagian orang cukup mengganggu, sehingga para pemain akan diberikan pengalaman gaming yang memuaskan.

Game ini berkisah tentan seorang penyihir muda bernama Anna yang menemukan rahasia kota berhantu. Dalam game ini kalian harus mengasah otak memecahkan misteri rahasia. Kalian harus menjelajahi rumah-rumah misterius dan mengungkap rahasia Kota Hantu. Ada lebih dari 100 karakter dalam game yang masing-masing dengan cerita unik dan rahasia yang bisa ditemukan.

6. The Blacklist Conspiracy


The Blacklist Conspiracy

Game detektif Android kali ini datang dari salah satu developer game terpopuler yakni Gameloft. The Blacklist Conspiracy merupakan sebuah game bertema detektif terbaru buatan Ubisoft. Game ini diangkat dari serial TV misteri terkenal di NBC yaitu The Blacklist. Dalam game ini kalian akan bertemu dengan karakter TV series tersebut seperti Raymond Reddington.

Seperti di filmnya, di game ini pemain akan berperan sebagai detektif yang bertugas mengindetifikasi kejahatan, menginterogasi tersangka hingga menemukan petunjuk. Tempat dan kasus di game ini juga banyak terinspirasi dari filmnya. Uniknya lagi, keputusan dalam memilih tersangka berpengaruh besar terhadap karakter dan juga cerita game tersebut.

7. Who Is The Killer


Who Is The Killer

Who Is The Killer merupakan seri game misteri-detektif yang terkenal yang judul orisinalnya adalah The Old Sins. Permainan asah otak ini didasarkan pada konsep detektif Inggris klasik dalam Sherlock Holmes. Plot permainannya rumit di mana kalia terjebak di kastil dengan tujuh karakter.

Setiap hari salah satu karakter terbunuh. Ada beberapa kisah misteri paralel yang semuanya samar, tetapi hanya satu yang akan mengarah pada si pembunuh. Dalam skenario kalian bisa menang jika mampu mencegah pembunuhan baru dan menemukan pembunuhnya. Atau kalah jika semua karakter terbunuh.

Intip juga yuk beberapa rekomendasi game offline menarik dalam artikel berikut. Simak juga artikel ini untuk mengetahui beberapa game horor yang bisa menantang adrenalin kalian.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru