Ibunya Hijrah Cantik Berhijab, Shafa Harris Santai Main Bareng Anjing Kesayangan
Instagram
Selebriti

Sarita Abdul Mukti sempat memperlihatkan kecantikan menawan ala wanita muslimah. Sementara itu, Shafa Harris sang putri tampak asyik menikmati masa muda sambil bermain dengan binatang kesayangan.

WowKeren - Sarita Abdul Mukti sempat menjadi model hingga bintang video klip. Namun sosialita sekaligus mantan istri pengusaha Faisal Harris itu rupanya memilih hijrah dan menutup aurat.

Lewat Instagram, Sarita kerap dipuji karena memakai hijab dan gamis namun tetap fashionable. Baru-baru ini, Sarita menuai pujian karena penampilannya.

Ia mengenakan hijab putih dan memakai mahkota bunga. Sarita bak sosok pengantin muslimah idaman.

"You can’t make Everyone happy, you are not Coffee ☕️," kata Sarita. Para followers langsung menggoda Sarita sedang bersiap untuk menikah.

"My qween cantikknya kelas bangsawan," kata netter. "So Sweet banget, calon manten," tutur yang lainnya. "Calon suami mana mbak, udah siap nikah," goda fans.


Sementara itu, putri Sarita, Shafa Harris, dikenal sebagai sosok gadis muda yang enerjik. Baru-baru ini, Shafa sempat bepergian naik mobil. Selebgram cantik itu sempat pula memperlihatkan momen bermain dengan seekor anjing.

Video Shafa dan Anjing Kesayangan

Tak disangka, Shafa membiarkan sang anjing berbulu halus kecokelatan itu mendekat dan mengekspresikan rasa sayang. Shafa agaknya santai dengan kelakuan lucu sang anjing.

Sebelumnya, Shafa sempat disentil netter karena beberapa kali tampil terlalu seksi. Disisi lain, Sarita sebagai ibu tak mau terlalu mengatur-ngatur putrinya yang kerap jadi sorotan itu.

Sarita menilai kalau semua orang butuh waktu dalam memperbaiki diri. Ia tak mau menghakimi dan justru memarahi netizen yang terus julid pada Shafa.

"Setiap manusia punya proses untuk memperbaiki diri, dimulai dari bahasa dan cara memandang orang lain lalu berkomentar tentang orang lain, berlanjut menulis komentar di IG orang lain," kata Sarita. "Tapi sebaiknya lihat dulu diri kita 'Sudah pantaskah menilai orang?' kalau makan saja susah beli pakaian saja susah kanan-kiri bahkan diri masih sering menggunjing orang yg tidak kita kenal, mendingan perbaiki diri tahan menulis komentar buruk (bercerminlah). Saya tidak bilang hidup saya sempurna, ketika anak saya memakai pakaian terbuka dan saya tertutup, kan gak merugikan kalian netizen julid."

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait