Nancy Momoland Diumumkan Isolasi Mandiri Usai Bertemu Pasien COVID-19
Selebriti

Momoland saat ini sedang dalam masa comeback 'Ready or Not'. MLD Entertainment akan mengumumkan hasil tes COVID-19 milik Nancy segera setelah hasilnya keluar.

WowKeren - Kabar kurang menyenangkan datang dari Nancy. Pasalnya member Momoland ini diumumkan telah menjalani tes COVID-19 dan kini harus diisolasi mandiri usai bertemu dengan pasien yang sudah dikonfirmasi positif.

Pada Sabtu (28/11), agensi MLD Entertainment mengumumkan jika Nancy berpapasan dengan pasien dan saat ini sedang menunggu hasil tes. Diketahui bersama, Korea Selatan kini tengah menghadapi gelombang ketiga kasus COVID-19 bahkan industri hiburan pun ikut terkena dampaknya.

Karena COVID-19 membutuhkan waktu 14 hari untuk dikonfirmasi, Nancy telah diperintahkan untuk mengkarantina dirinya sendiri sampai pemberitahuan lebih lanjut. Idol kelahiran tahun 2000 ini dipastikan tidak akan muncul dalam program musik "Music Core" yang tayang hari ini.

Semua jadwal Nancy juga telah ditangguhkan untuk sementara demi keselamatan orang lain di industri tersebut. Simak pertanyaan resmi agensi Nancy berikut ini:


"Halo, ini MLD Entertainment. Nancy dari Momoland secara sukarela menjalani tes COVID-19 setelah jalurnya tumpang tindih dengan seseorang yang dites positif terkena virus. Oleh karena itu, dia akan mengikuti pedoman pemerintah dan akan melakukan karantina mandiri sampai instruksi lebih lanjut diberikan oleh otoritas kesehatan."

"Demi alasan keamanan, Nancy tidak akan muncul dalam siaran "Music Core" MBC hari ini (28 November) serta kegiatan lain yang dijadwalkan untuknya.Kami akan memberikan update segera setelah kami mendapatkan hasil tes. Kami minta maaf karena telah menimbulkan kekhawatiran banyak orang. Terima kasih."

Sementara itu, Momoland saat ini sedang dalam masa promosi comeback dengan lagu utama "Ready or Not". MLD Entertainment memberkan bahwa mereka akan mengumumkan hasil tes COVID-19 milik Nancy segera setelah hasilnya keluar.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait