Ivan Gunawan Ternyata Sempat Positif Covid-19, Ruben Onsu Jadi Orang Pertama Yang Ditelepon
Instagram/ivan_gunawan
Selebriti

Ivan Gunawan menceritakan momen saat terpapar Covid-19 di bulan September 2020 lalu. Ia juga mengungkap imun dan antibbodi yang makin kuat setelah sembuh.

WowKeren - Ivan Gunawan ternyata sempat positif Covid-19. Hal tersebut diungkap pria yang akrab disapa Igun itu saat berbincang dengan host Rian Ibram dalam acara "Kursi Panas". Awalnya Rian bertanya pada Igun soal artis yang mengumumkan terinfeksi Covid-19.

"Buat saya itu sah-sah aja, karena sekarang selebriti sudah punya tempat untuk mengklarifikasi segala sesuatu tentang hidupnya," kata Igun dalam video yang dibagikan Trans TV Official pada Selasa (2/2). "Sekali lagi, Covid-19 bukan suatu penyakit yang tabu, bukan aib juga. Jadi kalau misalnya kalian kena Covid ya menurut aku bukan suatu permasalahan."

Desainer sekaligus presenter 39 tahun ini mengungkap syukur meski terpapar Covid-19. Igun langsung karantina sehingga tidak menyebabkan kluster baru.

"Aku juga kena Covid kemarin di bulan September dan Alhamdulillah aku bersyukur banget karena waktu aku kena, aku tidak membangun kluster," ungkap Igun.

Setelah dinyatakan terpapar Covid-19, Igun langsung menghubungi Ruben Onsu yang memang sering syuting bersamanya. Ia juga menghubungi orang-orang yang bekerja sama dengannya untuk mengabarkan kondisi tersebut.


"Waktu aku kena, aku langsung telepon Ruben, karena posisi syuting aku berdiri di sini, Ruben selalu ada di depanku," jelas Igun. "Jadi orang yang pertama aku kasih tahu adalah Ruben, sehingga aku harus memutuskan mata rantai itu ke Ruben."

"Lalu aku telepon produser-produser program aku," sambung Igun. "Karena aku nggak mau berbohong dengan orang yang bekerja sama dengan aku, aku nggak mau pura-pura sehat lalu datang ke suatu lokasi akhirnya membuat satu lokasi jadi kluster, aku nggak mau."

Igun pun bersyukur setelah dinyatakan sembuh dari Covid-19. Mantan kekasih Rossa ini mengaku kini mempunyai antibodi serta imun yang lebih kuat.

"Tapi aku bersyukur saat ini punya antibodi yang kuat, imun aku juga oke, kesehatan aku juga stabil," tutur Igun. "Aku bersyukur di saat teman-teman aku kena, siapa yang membutuhkan dokter, harus minum apa, harus melakukan perawatan apa, aku bisa berbagi."

Menariknya, Igun mengaku menggunakan alibi liburan ke Norwegia saat menjalani masa penyembuhan Covid-19. "Kan aku bilangnya ke Norwegia, liburan ke Norwegia," pungkas Igun.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait