Pihak Rian D'Masiv Kantongi Banyak Bukti, Beredar Isu Jumlah 'Korban' Pelecehan Bertambah
wowkeren/fernando
Selebriti

Rian D'Masiv melaporkan akun Twitter @dennysakrie yang telah menudingnya melakukan pelecehan seksual. Sejumlah barang bukti pun telah dikantongi oleh pihak Rian.

WowKeren - Rian Ekky Pradipta dengan tegas membantah kalau dirinya melakukan pelecehan seksual terhadap anak pengamat musik Denny Sakrie. Menurut Rian, apa yang terjadi pada dirinya hanyalah kesalahpahaman belaka.

Meski berat lantaran berteman baik dengan mendiang Denny, Rian terpaksa melaporkan hal ini kepada pihak berwajib. Ia merasa isu yang berkembang semakin menyudutkannya.

"Intinya saya ke sini, awalnya ingin mediasi ingin baik-baik, menyelesaikan dengan baik-baik juga," ungkap Rian saat ditemui WowKeren di Gedung Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Metro Jaya, pada Senin (21/6). "Tetapi undangan saya tidak diterima dengan baik, tidak direspon, karena saya meminta bertemu di tempat yang netral dan menurut saya aman juga ya."

"Karena kemarin saya diundang tapi tidak boleh mengajak sahabat saya untuk mendampingi karena saya perlu saksi," beber Rian. "Enggak mungkin saya menemui mereka tetapi tidak bawa teman atau saksi karena saya tidak pernah tahu apa yang akan terjadi nanti di sana kan."


Sayang, keinginan Rian tidak ditanggapi. "Jadi, saya perlu aman saya berikan solusi untuk bertemu saja di Polda yuk untuk sama-sama aman, sama-sama netral ternyata tidak ketemu," lanjut Rian.

Pentolan grup D'Masiv ini pun akhirnya melaporkan akun Twitter @dennysakrie. Laporan tersebut terdaftar dengan nomor STTLP/B/3177/VI/2021/SPKT/Polda METRO JAYA tanggal 21 Juni 2021. Pasal yang disangkakan adalah Pasal 27 Ayat (3) jucto Pasal 45 Ayat (3) Undang Undang RI Nomor 19 Tahun 2016 Tentang ITE dan atau Pasal 310 KUHP dan atau 311 KUHP.

Pihak Rian pun mengaku sudah mengantongi banyak bukti. Namun soal pemilik akun Twitter tersebut, mereka masih menunggu hasil penyelidikan kepolisian.

"Ada lah, banyak banget (buktinya)," jelas Christopher selaku kuasa hukum Rian. "(Pemilik akun) Itu nanti penyidikan."

Di sisi lain, beredar pula isu yang menyebutkan kalau jumlah "korban" pelecehan seksual Rian bertambah. Rian pun enggan banyak bicara. "Kayaknya anonim juga ya?" tandas Rian.

(wk/diah)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru