Nafa Urbach Ungkap Kondisi Terbaru Usai Negatif Covid-19, Masih Rasakan Ini
Instagram/nafanafaurbach
Selebriti

Nafa Urbach kini kabarkan tentang kondisi terbarunya setelah dinyatakan negatif dari Covid-19, sebut keadaannya baik-baik saja hanya satu hal ini yang masih dirasakan.

WowKeren - Nafa Urbach baru-baru ini membawa kabar baik atas kesembuhannya dari Covid-19. Setelah enam hari dari dinyatakan positif Covid-19, Nafa Urbach membagikan potret alat tes antigen bergaris satu seraya mengumumkan jika dirinya telah dinayatakan negatif.

Sebelumnya Nafa menyebut bahwa meski sudah dinyatakan negatif namun ia akan kembali melakukan test swab. Hal ini akan dilakukannya lagi dalam waktu beberapa hari ke depan.

Setelah 6 hari dinyatakan COVID-19 hari ini aku test swab dulu dan hasilnya puji Tuhan udah NEGATIF guyss hoyeeeee. But biar yakin 3 hari lagi aku test PCR yahh,” ungkap Nafa Urbach dalam postingan Instagramnya, kemarin Rabu (21/7).

Terbaru Nafa kembali mengabarkan soal kondisinya saat berbincang dengan penggemar dalam kesempatan live Instagram. Nafa mengungkapkan jika kondisinya sudah baik-baik saja, hanya saja sakit asma yang memang sudah lama dideritanya membuat napasnya masih terasa berat.

“Sebenarnya, sih, aku sudah baik-baik aja. Cuma, memang kayak aku ada asma, kan. Jadi, kayak berat di napas aja, sih,” ujar mantan istri Zack Lee ini.


Diungkapkan Nafa Urbach jika gejala awal yang ia rasakan adalah radang tenggorokan. Nafa lantas mengonsumsi obat yang memang sering ia andalkan namun hingga beberapa hari tetap tak kunjung reda.

Lebih lanjut Nafa Urbach juga merasakan gejala lain seperti batuk hingga penciumannya yang sempat hilang, namun kondisinya semua itu sudah membaik. Hanya saja satu hal yang masih dirasakannya yaitu perihal pernapasannya yang memang masih terasa sesak.

“Batuknya juga enggak enak, ya. Batuk enggak sembuh-sembuh gitu. Tapi, sekarang sudah sembuh batuknya. Flunya sudah sembuh, radangnya sudah sembuh. Enggak pusing lagi. Penciumannya sudah balik sempurna. Cuma sesaknya yang belum hilang,” ungkap Nafa Urbach.

Pada kesempatan yang sama, Nafa Urbach mengatakan jika dirinya juga sudah menerima vaksin gratis yang digelar pemerintah. Hanya saja Nafa Urbach baru menerima satu kali dosis. Sementara seharusnya, Nafa kembali mendapatkan vaksin kedua kalinya pada 24 Juli mendatang. Namun karena ia baru saja terpapar virus Corona, maka jadwal vaksinnya pun tertunda.

(wk/sept)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait