Medina Zein Mangkir dari Pemeriksaan, Kuasa Hukum Bingung Somasi Salah Alamat
Instagram/medinazein
Selebriti

Medina Zein diketahui mangkir dari pemeriksaan pada Jumat (17/9). Punya alasan tersendiri, kuasa hukumnya menyebutkan bahwa somasi Marissya Icha salah alamat hingga membuat pihak Medina bingung.

WowKeren - Persoalan Medina Zein belum juga menunjukkan sisi terang. Setelah diduga menjual tas mewah KW, influencer cantik itu dilaporkan ke kepolisian oleh dua pihak atas permasalahan yang berbeda.

Medina Zein digugat oleh influencer Marissya Icha atas dugaan pencemaran nama baik. Tiga hari kemudian, ia kembali dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas dugaan pengancaman.

Perseteruan Medina Zein dan selebgram Marissya Icha kini sudah dalam proses penyidikan polisi. Menurut kuasa hukumnya, Machi Ahmad, ada keanehan pada kasus yang menjerat kliennya. Pihak pelapor disebutkan sudah mengirim somasi sebanyak dua kali ke alamat yang salah padahal ada komunikasi di antara keduanya.

"Undangan klarifikasi dari MI (Marissya Icha) itu tanggal 8 buat (acara) tanggal 9 September, lalu tanggal 10 buat tanggal 11 September 2021 dan undangannya juga ke alamat yang salah dan nomor rumah yang salah," kata Machi Ahmad melansir dari Detik Hot yang dihubungi pada Sabtu (18/9).


Medina Zein baru menerima undangan tersebut usai mendapat kabar dari mantan tetangga dan petugas keamanan rumah lamanya. Selain itu, pihak Marissya Icha juga disebut tak pernah memberi kabar mengenai somasi tersebut. Tak hanya kebingungan, Machi Ahmad menilai bahwa somasi itu terkesan sebagai formalitas agar laporan mereka dapat diterima kepolisian.

"Undangan dari Kepolisian kita terima dan nggak salah alamat, kenapa yang somasi bisa salah? Padahal Medina sudah share-loc sama pihak MI. Ada apa ini?" ujar Machi Ahmad.

Machi Ahmad berpendapat bahwa tindakan pihak Marissya Icha bertolak belakang dengan mereka. Pihak Medina Zein menganggap bahwa mereka lebih kooperatif dalam menghadapi kasus ini dan sudah memastikan lawannya sudah tahu mengenai somasi.

Selanjutnya, Machi Ahmad buka suara terkait mangkirnya Medina Zei pada pemeriksaan pada Jumat (!7/9). "Medina sedang ada urusan pekerjaan, jadi dia berhalangan hadir," paparnya.

Seperti diketahui, Marissya Icha membuat laporan ke Polda Metro Jaya setelah merasa tersinggung oleh postingan Medina Zein. Marissya Icha tak terima dengan komentar Medina Zein yang menuding dirinya sebagai "germo" dan "ani-ani".

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru